Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

Moms, Ini Cara Alami Merapatkan Vagina Setelah Melahirkan

Moms, Ini Cara Alami Merapatkan Vagina Setelah Melahirkan

Pada dasarnya, vagina memiliki elastisitas yang cukup tinggi sehingga akan kembali ke bentuk asalnya setelah proses persalinan. Akan tetapi, sebagian Moms merasa khawatir vagina mereka akan "longgar" setelah melahirkan.

Perlu diketahui, mulut vagina akan melebar saat proses persalinan agar bayi bisa melewatinya. Melebarnya mulut vagina bisa terjadi secara alami atau melalui prosedur episiotomi (sayatan yang dibuat pada perineum).

Seperti telah disebutkan di atas, ukuran vagina bisa kembali mengecil dengan sendirinya setelah melahirkan. Meski begitu, ukurannya mungkin tidak sepenuhnya kembali seperti saat sebelum hamil sehingga memunculkan istilah vagina longgar. Nah, vagina yang longgar atau kurang kencang kerap dianggap akan menurunkan kenikmatan ketika sedang bercinta dengan pasangan.

Namun, sesungguhnya hal tersebut bisa diatasi dengan beberapa cara alami berikut ini, Moms. 

1. Senam Kegel

Senam kegel bertujuan untuk untuk mengencangkan otot panggul dan vagina. Selain bermanfaat untuk mengencangkan kembali vagina, latihan dasar panggul atau senam kegel ini juga dapat membantu mengatasi keluhan lainnya, seperti inkontinensia urine atau kesulitan untuk menahan buang air kecil.

Moms bisa melakukan senam kegel dalam posisi duduk atau berdiri. Berikut adalah beberapa langkah penting dalam melakukan senam kegel:

* Mengidentifikasi otot vagina atau panggul bawah dengan cara mencoba menghentikan keluarnya urine ketika Anda buang air kecil.

* Jika Anda sudah dapat merasakannya, kencangkan otot dan tahan selama 5 detik, kemudian lemaskan otot kembali. Apabila sudah terbiasa, Anda bisa meningkatkan durasi hingga 5-10 detik.

* Atur napas dan lakukan dalam keadaan rileks. Senam kegel bisa dilakukan setidaknya 4-6 kali sehari.

* Apabila otot-otot vagina mulai terasa lebih kuat dan kencang, tingkatkan latihan secara bertahan, baik dalam jumlah set maupun durasinya.

2. Latihan Pergerakan Otot Panggul

Latihan pergerakan otot panggul juga bisa membantu Anda merapatkan vagina. Latihan ini bisa dilakukan dengan beberapa tahap, yaitu:

* Berdiri sejajar dengan bahu dan bokong yang bersandar di dinding.

* Tarik perut ke arah tulang belakang dengan posisi punggung menempel di dinding.

* Tegangkan perut selama kurang lebih 4 detik dan lemaskan.

* Anda bisa melakukan latihan ini 10 kali, sebanyak 5 kali dalam sehari.

3. Yoga

Yoga memiliki manfaat untuk membantu mengencangkan otot-otot di seluruh tubuh, termasuk otot di sekitar panggul Anda. Ada beberapa pose yang bisa Moms lakukan, antara lain child's pose, bridge pose, dan chair pose. Pastikan gerakan sudah benar ya Moms, agar terhindar dari masalah fisik.

4. Latihan Mengangkat Kaki

Gerakan ini memang terkesan sangat sederhana. Anda hanya perlu membaringkan tubuh di atas matras atau lantai, lalu angkat kedua kaki ke atas hingga membentuk sudut 90 derajat. Tahan kaki dalam posisi tersebut selama 10 detik atau lebih lama jika Moms mampu. Ulangi gerakan tersebut sepuluh kali. 

5. Melakukan Medicine Ball Sit Up

Jika Moms memiliki bola khusus olahraga, tidak ada salahnya jika Anda juga menggunakannya saat melakukan sit up. Gerakan ini seperti sit up pada umumnya, hanya saja Anda melakukannya sambil memegang bola dengan kedua tangan. Gerakan medicine ball sit up tidak hanya membantu Moms untuk mengencangkan otot vagina, lho. Gerakan ini juga bisa membantu Anda mengecilkan perut setelah melahirkan. (Wieta Rachmatia/SW/Dok. Freepik)