FAMILY & LIFESTYLE

Aman Berenang Bersama Anak



Berenang merupakan aktivitas yang bermanfaat juga menyenangkan untuk dilakukan bersama Si Kecil. Namun demi kenyamanan dan keamanan, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum mengajak anak melakukan olahraga air ini.

1. Pilihlah tempat berenang yang nyaman dan bersih.

2. Waktu terbaik untuk berenang bersama Si Kecil adalah saat matahari tidak terlalu terik, yaitu sekitar pukul 08.00-09.00 WIB atau pukul 16.00-17.00 WIB.

3. Gunakan sunblock untuk mengurangi efek buruk paparan sinar matahari.

4. Sebelum masuk ke dalam kolam renang, basuhkan air ke tubuh Si Kecil agar ia tidak kaget dengan suhu air kolam.

5. Untuk keamanan bayi, gunakan neck ring dengan tekanan angin yang pas. Dan untuk anak yang belum bisa berenang, kenakan rompi pelampung.

6. Batasi durasi berenang untuk anak, cukup sekitar 30 menit.

7. Jangan mengajak Si Kecil berenang saat ia lapar atau terlalu kenyang. Jangan juga ketika ia sedang mengantuk. (M&B/SW/Dok. Freepik)