TODDLER

Apa Yang Bisa Anak Lakukan Saat Membantu Anda Memasak?



Memasuki usia balita, Si Kecil mulai ingin bereksplorasi akan banyak hal. Moms tentu bisa membantu, salah satu caranya dengan mengajak ia memasak. Tapi, apa saja tugas yang bisa ia lakukan ketika memasak bersaa Anda? Berikut hal-hal yang perlu Anda perhatian saat mengajak Si Kecil memasak sesuai usia tahapannya.

Usia 2 Tahun

- Mencuci buah-buahan.

- Meniriskan sayur yang telah dicuci.

- Memisahkan belanjaan sesuai instruksi Anda.

- Mengaduk sirup atau susu di dalam gelas.

Usia 3 Tahun

- Menuangkan air ke panci atau ke dalam mangkuk.

- Menuang agar-agar atau jelly ke dalam cetakan.

- Membentuk adonan dan cetakan kue.

- Memasukkan bahan-bahan mentega atau air ke dalam timbangan.

- Menyelupkan bahan ke dalam kocokan telur.

Usia 4 Tahun

- Menghancurkan kentang rebus dengan menggunakan garpu atau alu.

- Mencuci sayur.

- Mencuci beras kemudian meniriskannya.

- Merobek selada, memetik kangkung, dan bayam.

- Menyendokkan mentega dan meletakkannya ke wajan di atas kompor, tentunya dengan pengawasan Anda ya, Moms.

- Membuat sandwich, dengan meletakkan bahan-bahan di atas roti.

Usia 5 Tahun

- Memotong bahan dengan gunting atau pisau kecil.

- Menyuwir ayam goreng atau rebus dengan tangan.

- Memarut bahan lunak, seperti keju, cincau, kentang rebus. Awasi dan ingatkan anak agar jarinya tidak terlalu dekat parutan.

- Mengupas telur rebus dan memotongnya menjadi 2 bagian dengan pisau plastik.

- Mengatur meja makan dengan meletakkan piring dan sendok di sampingnya.

Nah, selamat memasak bersama Si Kecil, Moms! (M&B/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)