BABY

Trik Hadapi Kerepotan Mengurus Newborn



Mengandung dan melahirkan bayi tentu menjadi anugerah terindah setiap Mom. Namun, Anda juga harus menerima berbagai tantangan saat merawat dan mengasuh si newborn. Jangan panik, Moms! Semua tantangan tersebut bisa Anda atasi, kok! Asalkan Anda memiliki strategi tepat untuk menghadapinya.

Bagi newborn, jika tidak sedang menyusu, ia biasanya akan tidur. Si Kecil bisa menghabiskan waktu 16 jam per hari untuk tidur dan sesungguhnya jarang menangis. Tapi anehnya, Anda justru merasa sangat lelah dengan kondisi ini, sehingga merasa frustrasi. Untuk mengatasi hal tersebut, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk membuat bulan-bulan pertama bersama newborn terasa lebih mudah dan menyenangkan.

Berhenti Mengeluh

“Saat Anda merawat newborn, wajar jika Anda tidak bisa tidur nyenyak sepanjang malam, lalu merasa begitu lelah dan mudah emosi,” jelas Vicky Lansky, penulis buku Getting Your Child to Sleep... and Back to Sleep. Tetapi, mari tekankan sekali lagi, kelelahan yang Anda rasakan itu wajar. Jadi berhentilah mengeluh.

Bergiliran dengan Suami

Jika Si Kecil sedang rewel, ajak suami bergantian menjaganya. Misalnya, bila Moms menjaganya sepanjang malam, maka di pagi hari suami bisa bergantian menjaganya serta mengurus segala keperluannya, sementara Anda beristirahat sejenak.

Hadapi dengan Sederhana

Jangan ragu untuk melakukan segala hal yang bisa mendukung bayi tidur dengan nyaman, seperti membiarkannya tidur sambil menyusu atau terlelap di car seat. Selain itu, usahakan untuk ikut tidur saat newborn tidur, agar Anda memiliki tenaga untuk menemaninya bermain saat ia bangun. (M&B/SW/Dok. Freepik)