FAMILY & LIFESTYLE

Wujudkan Hidup Lebih Baik dengan Kecanggihan Teknologi



Moms, pernahkah Anda merasa bahan makanan yang segar saat dimasukkan ke dalam lemari pendingin, menjadi mengkerut atau terlalu beku saat didiamkan selama beberapa hari saja? Atau sudah mencuci pakaian menggunakan mesin cuci jenis terbaru namun pakaian menjadi rusak?

Pengalaman di atas mungkin terjadi dalam hidup Anda. Dan situasi tersebut pun menimbulkan anggapan bahwa barang elektronik di rumah tidak membantu, tapi malah menyulitkan. Padahal, seharusnya kecanggihan dari barang elektronik ini mampu memudahkan hidup Anda, khususnya dalam menyelesaikan pekerjaan rumah.

Apalagi setelah menjadi ibu, urusan Anda tak hanya tentang rumah, tetapi juga merawat Si Kecil dan mungkin pekerjaan lainnya yang menyita waktu, mulai dari memasak, membersihkan rumah, hingga menyiapkan pakaian yang terjaga higienitasnya untuk keluarga.

Hal ini menjadi fokus utama dari Electrolux, yang kembali menghadirkan produk untuk membuat hidup Anda dan keluarga lebih baik. Dan untuk merayakan seratus tahun perjalanannya, Electrolux meluncurkan 4 produk terbaru, di antaranya pengisap debu nirkabel PURE F9, mesin cuci Electrolux UltimateCare™ 900, lemari es Electrolux 620L NutriFresh® Inverter French Door, dan kompor tanam gas Potenza.


Peluncurannya sendiri dilakukan pada acara Taste and Care Exhibition di Kota Kasablanka Mall pada 24-28 April 2019. Dengan kehadiran keempat produk tersebut, Moms kini bisa semakin mudah dalam membersihkan rumah, merawat pakaian, menyimpan dan memasak makanan yang sehat untuk keluarga.

Taste and Care Exhibition ini pun menghadirkan rangkaian lengkap produk Electrolux yang memberikan solusi permasalahan sehari-hari dalam rumah, yang sudah berkontribusi hingga berusia seratus tahun.

"Perayaan ini mengekspresikan titik awal sebuah inisiasi rencana jangka panjang secara global, bahwa Electrolux akan terus hadir sebagai merek internasional yang menciptakan inovasi untuk membentuk hidup yang lebih baik saat ini, esok, dan seratus tahun mendatang," jelas Iffan Suryanto, Presiden Direktur Electrolux Indonesia, mengenai eksibisi tersebut.


Jadi, Moms yang hadir dalam eksibisi ini dapat mengetahui beragam produk Electrolux, terutama keempat produk terbarunya, sehingga bisa memiliki kehidupan yang lebih baik. Anda juga bisa melihat kehebatan lemari es NutriFresh® Inverter yang mampu menjaga kesegaran sayur dan buah selama 7 hari dalam #7daysfreshnesschallenge. Jadi, jangan sampai ketinggalan ya, Moms! (Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik, M&B)