BABY

Ini yang Diperiksa Dokter pada Bayi di Tahun Pertama



Moms, Si Kecil perlu ke dokter, bukan hanya untuk diobati, namun diperiksa tumbuh kembangnya, agar jika ada masalah, ia bisa segera langsung ditangani oleh ahlinya. Berikut ini apa-apa saja yang perlu diperiksa oleh dokter di tahun pertama Si Kecil.


Saat Si Kecil 0-1 Bulan

Dokter akan:

• Menimbang dan mengukur Si Kecil untuk memastikan ia tumbuh normal.

• Mengecek apakah proses pelepasan tali pusat Si Kecil berlangsung sempurna. Jika Si Kecil disunat, dokter juga akan memeriksa apakah luka sunatnya sembuh.

• Memberikan vaksinasi Hepatitis dan Polio jika Si Kecil belum mendapatkannya.

• Mengecek pendengaran Si Kecil, apakah ia menengok atau memberi reaksi saat dipanggil namanya dan apakah Si Kecil sudah menggumam.

• Mengecek penglihatan Si Kecil. Dokter akan mengecek, apakah ia sudah bisa menatap saat disentuh atau dipanggil.

• Memberikan arahan kepada orang tua tentang perkembangan Si Kecil. Dokter akan menjelaskan pola buang air Si Kecil dan memastikan pola tidurnya benar dengan menanyakan pada Anda apakah Si Kecil sering terbangun saat malam dan apakah ia sering rewel di siang hari.

• Mengobati jika Si Kecil mengalami masalah kesehatan, misalnya ruam popok atau kerak kepala.


Saat Si Kecil 2 Bulan

Dokter akan:

• Menimbang dan mengukur panjang bayi.

• Memastikan imunisasi Si Kecil sesuai jadwal. Di usia 2 bulan ini, ia akan mendapatkan imunisasi Polio, DPT, Hib, dan Pneumokokus.

• Mengecek pendengaran dan penglihatan Si Kecil. Dokter akan bertanya pada orang tua, apakah Si Kecil sudah merespons jika Anda mengajaknya bicara dan apakah Anda melihat keanehan tertentu pada mata atau telinganya.

• Menanyakan pada orang tua, bagaimana perkembangan fisik, emosi, dan perilaku Si Kecil. Dokter pasti akan mencari tahu dari Anda apakah Si Kecil sudah mulai tersenyum (sebagai tanda perkembangan sosialnya), apakah Si Kecil sudah dapat mengangkat kepalanya, atau mendorong tangannya saat digendong (ini tanda perkembangan fisiknya normal).

• Menjawab semua kekhawatiran Anda dan cara pengasuhan anak saat Anda kembali bekerja kelak.


Saat Si Kecil 4 Bulan

Dokter akan:

• Mengukur berat, lingkar kepala, dan panjang Si Kecil. Pemeriksaan ini harus rutin dilakukan karena jika tidak sesuai, dikhawatirkan pertumbuhan fisiknya akan terhambat.

• Memastikan Si Kecil mendapat vaksinasi lanjutan. Beberapa vaksin, seperti Polio, DPT, Pneumokokus, dan Hib harus diulang di usia 4 bulan ini.

• Memerhatikan jika Si Kecil mengalami masalah kesehatan. Masalah yang umum adalah konstipasi, demam, dan flu. Dokter akan menanyakan pola makan Si Kecil dan rutinitas buang airnya.

• Memerhatikan apakah Si Kecil sudah mulai berguling ke satu sisi atau duduk tegak saat ditopang, sudah mengangkat tubuhnya saat tengkurap, dan mencoba meraih benda.

• Memerhatikan perkembangan indra penglihatan dan pendengaran Si Kecil. Di usia ini, ia sudah bisa mengejar arah suara.

• Memastikan pola tidur Si Kecil sudah benar. Biasanya, di usia 4 bulan, tidur siangnya akan sebentar dan tidur malamnya sangat panjang.

• Menjawab pertanyaan tentang pengasuhan. Dokter akan memberikan solusi jika Anda mengalami masalah saat proses transisi (mungkin Anda sudah kembali bekerja) dan Si Kecil diasuh oleh orang lain.


Saat Si Kecil 6 Bulan

Dokter akan:

• Melakukan pemeriksaan rutin: mengukur berat dan tinggi badan, lingkar kepala, dan indra penglihatan serta pendengaran Si Kecil.

• Mengecek apakah Si Kecil sudah bisa mulai makan makanan padat. Dokter akan membantu Anda membuat jadwal dan porsi makan Si Kecil. Ia juga akan memberi arahan jika Si Kecil mengalami alergi makanan atau masalah pencernaan.

• Melihat apakah gigi geligi Si Kecil sudah mulai tumbuh. Saat tumbuh gigi, Si Kecil mungkin mengalami demam, gusi bengkak, dan malas makan.

• Menanyakan apakah Si Kecil sudah mulai mengoceh. Normalnya, Si Kecil sudah mulai berbicara "ma", "da", "ta", dan "ba".

• Mengecek apakah motorik Si Kecil sudah berkembang dengan normal. Si Kecil seharusnya sudah dapat duduk dan berguling. Ia juga sudah meraih dan memindahkan benda di tangannya, dan melonjak saat diberdirikan.


Saat Si Kecil 9-12 Bulan

Dokter akan:

• Memastikan Si Kecil tumbuh normal dengan melakukan penimbangan berat dan pengukuran tinggi badan serta lingkar kepala.

• Melengkapi imunisasi Si Kecil.

• Mendiskusikan perkembangan Si Kecil dengan melihat atau menanyakan pada Anda apakah Si Kecil sudah bisa merangkak, duduk tegak, berdiri, dan berjalan; apakah Si Kecil juga sudah menunjuk suatu benda, bermain dengan Anda, memiliki perkembangan motorik halus dan kasar yang normal.

• Memastikan oral motorik Si Kecil berkembang dengan baik. Si Kecil seharusnya sudah bisa mengunyah makanan yang teksturnya lebih kasar dan berbicara beberapa patah kata, misalnya "papa" atau "mama".

• Menanyakan tentang perkembangan psiko-sosial Si Kecil pada Anda. "Bagaimana reaksi Si Kecil terhadap orang asing?", "Apakah Si Kecil tertarik bermain dengan teman seusianya atau orang lain?", "Apakah ia terlihat cemas jika Anda berangkat kerja dan senang saat Anda pulang?". Pertanyaan-pertanyaan itu akan membantu analisis kesehatan emosi Si Kecil. (M&B/SW/Dok. Freepik)