BUMP TO BIRTH

Kegemukan saat Hamil Pengaruhi IQ Anak?



Sebuah penelitian di Inggris menunjukkan bahwa wanita yang mengalami kelebihan berat badan sebelum hamil berpotensi memiliki anak dengan IQ yang lebih rendah. Adakah hubungan antara berat badan, kehamilan, dan otak bayi Anda?


Studi yang dilakukan oleh College London University, kelebihan berat badan ibu hamil memang meningkatkan risiko masalah kesehatan pada tubuh mereka dan janin di masa depan. Penting untuk diketahui bahwa ibu yang kelebihan berat badan atau obesitas berpotensi mengalami diabetes gestational, tekanan darah tinggi, dan berisiko bersalin Caesar dibandingkan dengan wanita yang punya berat badan seimbang.


Namun tidak hanya masalah kesehatan, orangtua juga harus khawatir tentang kecerdasan anak mereka. Peneliti yang melibatkan hampir 20.000 anak usia 4-7 tahun, melakukan uji verbal, kemampuan menghitung, dan keterampilan bernalar. Hasilnya, anak dari ibu yang kelebihan berat badan memiliki skor IQ sekitar 1,5 poin lebih rendah, dan 3 poin lebih rendah pada anak dari ibu yang dianggap obesitas. Walaupun hasil penelitian menunjukkan hasil yang mencengangkan, para peneliti tidak mengetahui secara pasti mengapa berat badan memengaruhi kecerdasan anak.


Sedangkan di penelitian lain, tingkat kecerdasan anak dipengaruhi oleh tingkat pendidikan dan tingkat pendapatan orangtua, terutama ibu. Kekurangan gizi selama kehamilan juga memengaruhi perkembangan otak bayi. Hasil penelitian itu pun kemudian menuai kritik dari Dr. Ryan Van Lieshout, asisten profesor psikiatri dan ilmu saraf perilaku di McMaster University, Hamilton, Ontario. Ryan mengatakan bahwa studi observasi seperti ini belum dapat membuktikan sebab-akibat. Perlu penelitian lebih lanjut untuk benar-benar membuktikannya, karena ada pula ibu yang gemuk dengan anak yang cerdas." (Gita/DMO/Dok. M&B)