Asupan nutrisi sangat penting diperhatikan bagi Moms yang sedang hamil. Apalagi ketika di saat bersamaan Anda juga menderita diabetes saat hamil atau disebut dengan diabetes gestasional. Moms mungkin tidak bisa makan makanan sembarangan karena Anda perlu memperhatikan kadar gula agar tidak mengganggu kesehatan Anda selama masa kehamilan. Namun, ada sejumlah buah yang aman untuk ibu hamil penderita diabetes.
Selain menerapkan gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga, Moms juga perlu mengonsumsi makanan yang sehat, salah satunya adalah buah-buahan. Buat Moms yang menderita diabetes gestasional, sebaiknya Anda memilih buah yang rendah kalori dan tidak terlalu banyak mengandung gula guna mencegah terjadinya lonjakan gula darah.
Baca juga: 5 Buah yang Bermanfaat untuk Kesehatan Jantung Ibu Hamil
Nah, berikut M&B memberikan rekomendasi buah-buahan yang aman dikonsumsi untuk ibu hamil yang menderita diabetes.
1. Jeruk
Jeruk yang kaya vitamin C bisa menjadi pilihan camilan saat hamil karena punya kandungan kalori dan gula yang rendah. Umumnya jeruk memiliki kadar gula sebanyak 12 gram per buah dan kurang dari 70 kalori.
2. Lemon
Sama dengan jeruk, lemon juga kaya vitamin C. Buah ini tidak mengandung banyak gula karena rasanya yang cukup asam dan bisa menjadi tambahan yang sempurna untuk kebutuhan cairan di tubuh dan membantu mengontrol nafsu makan Anda, Moms.
3. Mangga
Mangga merupakan salah satu buah sumber vitamin C lainnya yang baik untuk tubuh. Selain itu, mangga kaya vitamin A. Buah ini juga bisa menjadi tambahan asupan nutrisi yang baik dikonsumsi saat hamil dan bisa Anda padukan dengan buah atau makanan lainnya.
4. Alpukat
Alpukat merupakan buah yang rendah gula. Alpukat mentah bahkan hanya mengandung satu gram gula. Di sisi lain, alpukat punya kandungan lemak sehat yang bisa membuat Moms merasa kenyang.
5. Semangka
Salah satu buah yang memiliki kadar air terbanyak ini juga mengandung kadar gula yang rendah. Secangkir buah semangka yang dipotong dadu punya kadar gula di bawah 10 gram. Selain itu, semangka juga merupakan sumber zat besi lho, Moms.
Baca juga: Deretan Sayuran yang Baik untuk Dikonsumsi Ibu Hamil
6. Blewah
Blewah mengandung banyak vitamin A. Secangkir buah blewah mengandung kurang dari 13 gram gula. Kadar gulanya mungkin sedikit lebih tinggi dari buah-buahan lainnya, tapi ini tidak sebanding dengan sekaleng soda atau setara dengan 12 ons, yang memiliki kadar gula hampir 40 gram dan nilai gizinya juga sangat sedikit.
7. Strawberry
Meski rasanya manis dan sangat lezat, ternyata strawberry merupakan buah yang punya kadar gula yang rendah. Satu cangkir strawberry mentah hanya mengandung sekitar 7 gram gula.
8. Blackberry
Selain tinggi antioksidan dan serat, Blackberry juga hanya mengandung 7 gram gula per cangkirnya. Jadi, Moms tidak perlu merasa bersalah ketika menjadikan buah beri hitam ini sebagai camilan Anda.
9. Apel
Apel dikenal sebagai buah yang mengandung cukup banyak gula. Namun, sebenarnya kandungan gula dalam buah apel merupakan fruktosa. Tak perlu khawatir Moms, fruktosa yang dikonsumsi pada buah utuh hanya memiliki efek yang sangat kecil pada kadar gula darah Anda.
10. Persik
Persik mungkin merupakan buah yang sangat manis. Namun, ternyata persik yang berukuran sedang hanya mengandung kadar gula sebanyak 13 gram. Jadi, masih aman buat bumil.
Nah itulah beberapa buah yang aman untuk ibu hamil penderita diabetes. Pastikan Moms hanya mengonsumsi makanan sehat bergizi tinggi dan rendah gula agar kesehatan Moms dan janin tetap terjaga. (M&B/Vonda Nabilla/SW/Foto: Freepik)