FAMILY & LIFESTYLE

Makin Meriah! Jangan Lewatkan Live Stream Fest Vol. 3!



Moms, mau lihat Ayu Dewi masak, atau bernostalgia sambil bernyanyi bersama Project Pop dan Iwa K, juga ngabuburit sambil mendengarkan kajian dari ustadz-ustadz ternama?


Ya Moms, setelah sukses dengan Live Stream Fest Vol. 1 dan Live Stream Fest Vol. 2 sebagai pelopor event festival berbasis online pertama di Indonesia, Samara Live, MRA Media, dan VIP kembali menyelenggarakan Live Stream Fest Vol. 3 yang didukung penuh oleh AQUA di Live Music Channel, Bear Brand di Live Talks Channel, serta special classes by Ion Water by Pocari Sweat, dan Wall's pada 16-17 Mei 2020.

Di edisi Ramadan ini, Live Stream Fest Vol. 3 dimeriahkan oleh para bintang tamu yang lebih beragam, lebih menghibur, dan tentunya akan mengajak lebih banyak pihak untuk berpartisipasi dan bergerak bersama membantu masyarakat yang terdampak COVID-19 atau bisa juga disebut masyarakat rentan miskin.

"Kami mendukung penuh Live Stream Fest Vol. 3 karena memiliki nilai utama dan tujuan yang sama dengan AQUA, yaitu menebarkan kebaikan. Memasuki minggu ke-6 PSBB, kita harus tetap semangat dan mengingatkan satu sama lain bahwa bisa berbagi #KebaikanDariRumah merupakan suatu keistimewaan. Di bulan penuh makna ini, mari bersama-sama kita lanjutkan rantai kebaikan kepada mereka yang membutuhkan," ujar Ethan Lim, Vice President Marketing AQUA.

Sedikit berbeda dengan 2 event sebelumnya, Live Stream Fest Vol. 3 hadir mengangkat tema edisi Ramadan, dan menghibur masyarakat dengan sajian konser musik dari berbagai musisi terbaik Tanah Air, hiburan yang mendidik dari para selebritas, hingga konten kreator, talk show dan ilmu parenting dari narasumber yang berpengalaman, berolahraga dan menjaga kebugaran selama bulan Ramadan di rumah, berbagi resep menu buka puasa di rumah, kajian dari para pemuka agama untuk mendukung ibadah penonton yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan, serta mengikuti kuis yang diharapkan dapat menginspirasi dan menghibur masyarakat selama bulan Ramadan, dan tinggal di rumah saja dalam masa physical distancing, sesuai dengan ketetapan pemerintah sebagai pencegahan penyebaran virus COVID-19.

Ada Siapa Saja?

Untuk memeriahkan event kali ini, telah siap tampil deretan selebritas, musisi, konten kreator, dan pengisi acara lainnya, di antaranya Program Live Talks menghadirkan Natasha Rizky, Najelaa Shihab, Tri Rismaharini, Fitria Yusuf, Hermawan Kartajaya, Gita Savitri. Program Live Music menghadirkan Mawar De Jongh, Project Pop, Lyodra, Base Jam, Ikke Nurjanah, Coboy, Rizky dan Ridho, Iwa K, Reza Zakarya (D'Academy), Putri (D'Academy), dan Selvi (D'Academy).

Program Live Family menghadirkan Arie Untung, Teuku Wisnu, dr. Listya Paramita, Indra Brasco dan Nala, Vebby Palwinta, Ratu Anandita, Ligwina Hananto, Indah Nada Puspita dan Tantri Namirah, Acha Septriasa, dan Puteri Khasanah Karunia. Sedangkan Program Live Wellness menghadirkan Anjasmara Prasetya, Mashanda, Deasy Noviyanti, Anni Yuliantin, Indri Hapsari Bharata, Yodhananta Soewandi, serta Pujiastuti Sindhu.


Moms suka masak? Ada Program Live Cooking yang menghadirkan Yuda Bustara, Enno Lerian dan Audy Antawidjaja, Ayu Dewi, Ratna Soemantri, Putri Habibie, Eddrian Tjhia, dan Nina Bertha. Sambil menunggu berbuka, Moms dan keluarga juga bisa mengikuti Program Live Kajian yang menghadirkan Ust. Subhan Bawazier, Mizz Nina, Ust. Abu Fida, Ust. Shamsi Ali, Das'ad Latief, Aisah Dahlan, Ust. Ali Nurdin, Miftah Faridl, dan masih banyak lagi.

Nonton Sambil Beramal

Sama seperti sebelumnya, Moms dapat menyaksikan penampilan dari seluruh pengisi acara yang akan melakukan live performance dari rumah masing-masing secara bergantian di Live Stream Fest Vol. 3 secara GRATIS melalui aplikasi atau website Vidio. Selama acara berlangsung, Moms juga dapat memberikan donasinya untuk masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19 atau bisa juga disebut masyarakat rentan miskin melalui Benihbaik.com.

Selain itu, untuk kali ini, Live Stream Fest Vol. 3 juga memberikan fitur yang menarik dalam berdonasi yaitu "Donate & Request", di mana para donatur yang memberikan donasi sebelum terselenggaranya event, dapat mengajukan permintaan untuk pengisi acara, seperti melakukan special activity atau mengajukan pertanyaan.

Moms, Live Stream Fest Vol. 3 akan berakhir hari ini, jadi jangan sampai ketinggalan, ya! Yuk, intip segera jadwal lengkapnya di akun instagram @livestream.fest! (Nanda Djohan/SW/Dok. Live Stream Fest)