FAMILY & LIFESTYLE

Rekomendasi Cold Pressed Juice untuk Hidup Lebih Sehat



Situasi pandemi yang sedang terjadi saat ini membuat banyak orang kini lebih memperhatikan kondisi kesehatan mereka agar tidak mudah terkena penyakit. Gaya hidup sehat pun mulai dipraktikkan. Selain berolahraga, mengonsumsi makanan dan minuman sehat menjadi kebiasaan guna menjaga daya tahan tubuh.

Nah, seiring dengan maraknya tren konsumsi makanan dan minuman sehat, beberapa tahun belakangan ini muncul salah satu bentuk minuman sehat yang populer, yakni cold pressed juice. Ini adalah jus yang diolah menggunakan mesin press hidrolik untuk mengekstrak sari buah dan sayuran.

Dibandingkan dengan jus biasa, cold pressed juice punya kandungan nutrisi lebih banyak karena proses pembuatannya. Jika jus biasa menggunakan blender untuk menghancurkan buah dan sayur, cold pressed juice dihasilkan dari juicer khusus yang dikenal dengan nama masticating juicer, yaitu juicer dengan teknik press atau tekanan bertenaga tinggi secara perlahan hingga seluruh sari-sari buah dan sayurannya keluar. Jadi, dalam satu gelas cold pressed juice, kita benar-benar memperoleh ekstrak buah dan sayur yang murni dan maksimal.

Ya, cold pressed juice jadi cara mudah dan sederhana untuk mendapatkan manfaat dari beberapa buah dan sayur sekaligus hanya dengan meminumnya. Nah, jika Anda tertarik untuk mencoba, berikut rekomendasi cold pressed juice dari M&B berikut ini.

1. Re.juve

Sebagai salah satu pelopor cold pressed juice di Indonesia, banyak yang berpendapat bahwa Re.juve merupakan minuman yang sempurna untuk memperoleh jus sayur dan buah yang rasanya enak. Ciri khas jusnya adalah perpaduan dari dua hingga lebih bahan baku, yang diolah dengan cara yang dijamin higienitasnya.

Mengusung konsep real cold pressed, seluruh jusnya dibuat, diproses, hingga dikonsumsi oleh pembeli dalam keadaan dingin. Hal ini penting untuk menjaga enzim, vitamin, mineral, dan kandungan antioksidan di dalamnya tetap utuh dan tidak rusak karena panas. Ada lebih dari 30 varian cold pressed juice yang tersedia dan bisa Anda pilih, Moms.

2. Naked Press

Ada dua manfaat utama dari mengonsumsi produk Naked Press, sebagai suplemen nutrisi dan peningkatan kekebalan tubuh, dan untuk detoksifikasi tubuh. Manfaat yang pertama ditujukan untuk Anda yang memiliki aktivitas padat, dalam masa penyembuhan, sedang hamil, atau sedang menyusui.

Walaupun begitu, Naked Press lebih populer untuk manfaat keduanya, yakni untuk mendukung proses detoks. Produk ini menggunakan buah dan sayur premium untuk bahan bakunya. Naked Press sangat teliti mengenai nutrisi dan bekerja sama dengan tim dokter dan ahli gizi.

3. Cold Press Indonesia

Cold Press Indonesia menjadi salah satu pelopor jus buah dan sayur yang diolah dengan cara sehat, tanpa tambahan gula, pengawet, maupun pewarna. Produk ini memiliki paket program detoks yang bisa kita pilih sesuai dengan kebutuhan dan akan membantu Anda untuk membuang racun dalam tubuh, menyehatkan kulit, mendukung vitalitas kebugaran, dan menurunkan berat badan.

Selain menawarkan program detoks, produk ini juga menawarkan jus buah untuk konsumsi harian dengan berbagai varian yang menyehatkan tubuh dan bisa dikonsumsi bebas, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

4. Berrywell

Berrywell adalah gerai smoothies bowl yang punya beberapa cabang di Jakarta. Namun, selain ragam smoothies bowl-nya yang fenomenal, Berrywell juga menawarkan sederet cold pressed juice yang tidak kalah lezat dan menyegarkan.

Cold pressed juice buatan Berrywell teksturnya relatif lebih pekat tetapi tetap nikmat dan segar. Ada enam varian cold pressed juice yang tersedia, salah satu yang favorit adalah Carrot Gingerale yang terbuat dari wortel, apel, dan jahe. Kombinasi rasanya menyegarkan dan menyehatkan badan.

5. Fresh & Press

Fresh & Press menjamin semua bahan-bahan yang diperoleh adalah bahan yang paling segar dan berkualitas karena mereka bekerja sama dengan petani lokal dan supplier tepercaya. Bahan-bahan segar tersebut dicuci, direndam, dan dibilas beberapa kali dengan air filter untuk memastikan kebersihannya sebelum diproses. Setiap botol mengandung bahan asli tanpa campuran air, gula, dan pengawet.

6. Burgreens

Selain veggie burger-nya yang ikonik, Burgreens juga punya cold pressed juice yang menyehatkan. Sayur dan buah yang dipakai merupakan produk organik dan lokal. Cold pressed juice juga dibuat tanpa pemanis, pengawet, dan air sama sekali. Ada 3 varian rasa, dan uniknya, masing-masing cold pressed juice dilengkapi dengan perkiraan kalori, sehingga Anda tahu berapa banyak jumlah kalori yang dikonsumsi. (M&B/SW/Dok. Freepik)