Moms, perkara memilih pengasuh anak yang cocok memang tidak selalu mudah, ya. Tetapi, Anda tidak sendirian kok, banyak Moms lain mengalami hal yang sama. Memang, berat rasanya menitipkan anak ke orang lain untuk diasuh. Namun terkadang, ini jadi pilihan yang logis agar kebutuhan Si Kecil tetap terpenuhi saat Anda dan pasangan harus bekerja.
Saat pertama kali bertemu dengan calon pengasuh anak Anda, Moms mungkin merasa cocok. Tetapi, Anda sebaiknya tak otomatis langsung memercayainya begitu saja. Untuk bisa memastikan pengasuh bekerja dengan baik, Anda harus mengenalnya lebih jauh. Anda juga perlu mengamati perilaku dan hasil kerja pengasuh saat Anda di rumah.
Nah, untuk menghindari agar Anda tidak salah memilih pengasuh untuk Si Kecil, melansir Babycenter, berikut ini tanda-tanda pengasuh yang buruk dalam merawat anak yang perlu Anda kenali dan perhatikan, Moms.
1. Anak Tampak Ketakutan
Sering kali anak butuh waktu menyesuaikan diri untuk terbiasa dengan pengasuh baru. Bisa jadi ia akan cemberut, menangis atau mengamuk pada awalnya. Itu normal. Tapi jika Si Kecil tampak rewel, ketakutan, cemas, bahkan menangis tidak wajar saat Anda tinggalkan ia berdua dengan pengasuhnya, maka Anda harus curiga, Moms. Mungkin saja masalahnya bukan pada anak Anda, tapi pada pengasuhnya.
2. Pengasuh Penuh Rahasia
Setelah pulang bekerja, Anda pasti ingin mendengar kabar tentang Si Kecil. Tetapi, pengasuh enggan bercerita apa yang ia lakukan bersama Si Kecil selama Anda tidak di rumah. Padahal itu penting untuk Anda ketahui, misalnya apakah Si Kecil menghabiskan makanannya, rewel, terjatuh, dan sebagainya. Kepada siapa Anda bertanya jika bukan kepada pengasuh? Jika ia cenderung lebih banyak diam atau menjawab seperlunya saja saat Anda bertanya tentang Si Kecil, mungkin saja ia menyembunyikan sesuatu yang tidak ingin Anda ketahui.
3. Luka di Tubuh Anak
Sesekali, perhatikan dengan cermat setiap bagian tubuh Si Kecil saat Anda sedang memandikan atau mengganti bajunya. Bila Anda kerap menemukan luka cedera pada bagian tubuh Si Kecil, Anda harus mulai curiga. Pengasuh mungkin tidak menjalankan tugasnya dengan baik untuk menjaga dan mengawasi sehingga Si Kecil sering jatuh atau mengalami luka dan cedera ketika beraktivitas. Bisa juga luka tersebut karena pengasuh sering bersikap kasar pada Si Kecil.
4. Mengabaikan Nasihat dan Perintah Anda
Ciri ini ditandai dengan perilaku pengasuh yang selalu terlihat ogah-ogahan saat mendengarkan apalagi melaksanakan nasihat dan perintah Anda. Ia mungkin menganggap dirinya tahu segala hal tentang mengasuh anak, sehingga tidak perlu mendengarkan Anda. Padahal, dalam mengasuh anak, tidak ada prinsip "Saya lebih tahu" atau "Saya lebih pintar", karena yang dibutuhkan adalah kerja sama dan komunikasi antara pengasuh dan Anda sebagai orang tua Si Kecil.
5. Pengasuh Mengomentari Gaya Pengasuhan Anda
Selama merawat dan mengasuh anak, Anda tentu selalu terbuka terhadap saran dan masukan dari orang lain mengenai gaya parenting yang Anda lakukan. Namun, jika Anda sering mendapat komentar atau kritikan soal gaya pengasuhan dari pengasuh Anda, bahkan pengasuh memberikan saran atau melakukan hal yang justru bertentangan dengan pandangan Anda, terutama soal yang prinsip, seperti makanan, jam tidur, kebersihan Si Kecil, Anda harus tegaskan kembali padanya untuk mengikuti peraturan yang Anda buat.
6. Pengasuh Sering Kali Terlambat
Jika Anda punya pengasuh yang tidak tinggal bersama Anda, melainkan pergi dan pulang setiap hari, pastikan agar ia selalu datang tepat waktu. Sederhana saja, jika ia sering telat atau bahkan sering tidak masuk, hal tersebut menjadi pertanda bahwa ia memang tidak berkomitmen dengan pekerjaannya, dan Anda sebaiknya cari penggantinya.
7. Anak Terlihat Kotor dan Tidak Terawat
Apakah Anda sering mendapati baju Si Kecil kotor, bahkan kuku, tangan, dan badannya terlihat dekil seperti tidak terawat? Mungkin itu karena pengasuh mengabaikan kebersihan pada tubuh Si Kecil. Ia mungkin melakukan susunan tugasnya tetapi tidak mengerjakan tugasnya dengan baik. Misalnya, setelah Si Kecil makan atau minum susu, pengasuh tidak membersihkan bagian mulutnya dengan bersih.
8. Cerita Pengasuh Sering Tidak Sesuai
Jika Anda sering mendengar cerita dari pengasuh yang tidak sinkron, bisa jadi ia berbohong pada Anda, Moms. Jangan menolerir orang yang suka berbohong, menipu, dan mencuri, dengan alasan apa pun. Anda butuh orang yang Anda percaya untuk mengasuh Si Kecil. Jadi, jika ia terlihat sering berbohong, segera cari pengasuh yang lain.
9. Anak Tampak Selalu Lapar dan Lelah
Jika anak Anda selalu terlihat lapar dan lelah setiap kali Anda pulang kantor, ini merupakan pertanda Si Kecil tidak diasuh dengan baik. Pengasuh mungkin tidak mengikuti jadwal makan atau tidur siang yang Anda berikan dengan benar.
10. Firasat Orang Tua
Namanya orang tua, Anda pasti punya ikatan batin yang kuat dengan anak. Jika Anda sering dihinggapi perasaan tak enak tentang keadaan anak, jangan diabaikan. Percayalah pada insting Anda sebagai orang tua, karena insting orang tua terhadap anak sering kali benar. Jika Moms merasa pengasuh Si Kecil kurang baik, cari orang lain untuk menggantikannya, Moms. (M&B/SW/Dok. Freepik)