BUMP TO BIRTH

7 Nutrisi Penting untuk Bantu Melancarkan Persalinan Anda



Menjelang waktu persalinan tiba, Moms tentu diliputi perasaan bahagia sekaligus cemas. Bahagia karena sebentar lagi Anda akan bertemu dengan buah hati, namun juga cemas, apakah nanti persalinan bisa berlangsung dengan lancar tanpa kendala. Untuk itu, penting menyiapkan kondisi Anda guna menyambut persalinan. Salah satunya dengan memenuhi kebutuhan nutrisi mendekati proses kelahiran Si Kecil.

Ya, persalinan merupakan proses yang melelahkan, sehingga Anda tentunya perlu energi untuk menjalaninya. Dan energi tersebut bisa Moms dapatkan dari bantuan makanan dan minuman bergizi yang Anda konsumsi. Karena itu, penting memilih nutrisi yang dapat membantu menyiapkan tubuh menghadapi persalinan. Apa saja nutrisi yang diperlukan?

1. Zat Besi

Usahakan mengonsumsi makanan yang kaya zat besi untuk mencegah Anda anemia. Di samping itu, kekurangan zat besi juga berisiko menyebabkan perdarahan saat persalinan. Penuhi kebutuhan zat besi Anda dengan mengonsumsi makanan yang kaya zat besi, seperti daging, hati, ikan, kacang-kacangan, hingga sayuran semisal bayam dan brokoli.

2. Karbohidrat

Untuk menyambut kelahiran bayi, yang perlu Anda persiapkan adalah energi yang cukup guna menjalani persalinan. Nah, karbohidrat bisa menjadi sumber energi yang baik untuk ibu hamil. Anda bisa mengonsumsi umbi-umbian seperti ubi jalar. Makanan ini bisa membantu produksi endorfin dan mengurangi rasa sakit selama proses persalinan. Moms juga bisa konsumsi kurma yang punya kandungan gula cukup banyak tapi aman, sehingga bisa meningkatkan energi Anda selama persalinan.

3. Protein

Protein bermanfaat untuk proses perkembangan jaringan tubuh janin, termasuk otak. Konsumsi makanan kaya protein selain membantu perkembangan janin, ternyata juga bisa membantu menguatkan otot selama kontraksi. "Protein yang terdiri dari asam amino dapat membantu otot tetap kuat," ujar dr. Nicole Avena, seorang neuroscientist asal Inggris. Sumber protein bisa Anda dapatkan dari telur, daging ayam, ikan, tahu, tempe, gandum, serta susu dan produk turunannya.

4. Kalsium

Tak hanya mendukung dan memperkuat pertumbuhan tulang dan gigi janin, kalsium juga dapat membantu meningkatkan perkembangan otot, jantung, dan saraf Si Kecil. Selain itu, kalsium juga dibutuhkan ibu hamil, karena selama dalam kandungan, janin akan mengambil kebutuhan kalsium dari persediaan ibu hamil.

5. Vitamin D

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa asupan vitamin D yang cukup selama masa kehamilan mampu mengurangi rasa sakit yang dirasakan ibu saat melahirkan. Dalam penelitian tersebut, wanita dengan kadar vitamin D rendah butuh lebih banyak suntikan penghilang rasa sakit daripada wanita dengan kadar vitamin D lebih tinggi. Vitamin D sendiri bisa Anda temukan pada ikan, kuning telur, oatmeal, dan susu.

6. Vitamin C

Mengonsumsi makanan kaya vitamin C akan membantu meningkatkan elastisitas kulit selama proses melahirkan. "Jeruk merupakan sumber vitamin C yang sangat baik," ujar dr. Nicole. Selain jeruk, Moms juga dapat mengonsumsi buah lain, seperti mangga, pepaya, dan stroberi. Selain kaya vitamin C, buah-buahan tersebut juga tinggi kandungan airnya yang bisa membantu anda terhindar dari dehidrasi selama persalinan.

7. Magnesium

Untuk membantu penyerapan kalsium dalam tubuh, Moms membutuhkan magnesium. Bersama kalsium, magnesium berguna untuk menghindari kontraksi dini. Magnesium menginduksi relaksasi pada otot, sedangkan kalsium merangsang kontraksi otot sehingga keduanya dapat menjaga rahim dari kontraksi. Magnesium juga akan menjaga tekanan darah dan meningkatkan ambang toleransi nyeri sehingga membuat persalinan akan terasa lebih nyaman. (M&B/SW/Dok. Freepik)