FAMILY & LIFESTYLE

Sarat Makna! Ini Pelajaran Hidup Penting dari 5 Drama Korea Hits



Popularitas drakor di Indonesia sepertinya semakin memuncak ya Moms, dalam beberapa bulan terakhir ini. Bahkan, April tahun lalu, Google Trend mencatat bahwa keyword "drama Korea" berhasil menembus angka tertinggi sepanjang sejarah pencatatannya.

Enggak heran sih, selain daya tarik visual dari para pemerannya, chemistry antara karakter, hingga jalan cerita yang heartwarming, seru, dan bikin gregetan menjadi beberapa faktor utama drama asal negeri ginseng ini selalu mendapatkan tempat di hati para penggemarnya. Termasuk Anda tentunya dong, Moms.

Namun, di balik alasan-alasan tersebut, Moms juga bisa banyak belajar lho, dari kisah-kisah yang diceritakan di dalam drakor tersebut. Banyak drakor yang juga menyisipkan pelajaran-pelajaran hidup penting yang terjadi sehari-hari di dalam kehidupan kita. Seperti apa saja, sih? Nah, berikut 5 drakor wajib tonton pilihan M&B yang tak hanya seru, tapi juga sarat akan pelajaran hidup!

1. The Penthouse


Bercerita tentang kehidupan orang-orang kaya yang tinggal di apartemen mewah, drakor The Penthouse (season 1) ditutup dengan rating tinggi dan membuat para penggemarnya antusias menanti season 2. Bukan tanpa sebab, drakor yang satu ini lengkap dengan berbagai konflik dan plot twist yang bikin gregetan, mulai dari masalah keluarga, persaingan, perselingkuhan hingga parenting.

Meski kerap bikin emosi, drakor ini juga sarat akan pesan penting. Selain menyadarkan kita bagaimana ambisi yang tak terkontrol dan ketamakan bisa membuat orang menghalalkan segala cara, The Penthouse juga punya pesan parenting untuk para orang tua, seperti:

1. Memaksa anak untuk selalu mengikuti kehendak orang tua bisa membuat anak tertekan dan justru merasa insecure karena merasa gagal di bidang yang ia geluti.

2. Melatih anak menjadi kompetitif itu sebenarnya baik, asalkan dibarengi dengan tetap menanamkan nilai-nilai kejujuran. Karena apa gunanya berjiwa kompetitif tapi suka menjatuhkan bahkan mencurangi orang lain?

3. Jangan sekali-kali menggunakan kekerasan dalam mendisiplinkan anak, karena tidak hanya luka fisik yang mereka terima, tapi tentunya juga akan memengaruhi kesehatan mental mereka. Anak yang terbiasa menerima kekerasan bisa tumbuh menjadi pribadi yang pendendam dan impulsif.

4. Ingat, orang tua adalah role model untuk anak-anaknya. Anak akan selalu meniru apa yang orang tua lakukan, baik disengaja maupun tidak. Karena itu, Anda harus lebih berhati-hati dalam bersikap dan berkata-kata ya, Moms.

2. Mother


Mother menceritakan kisah seorang guru temporer bernama Kang Soo Jin (Lee Bo Young) yang berusaha menyelamatkan seorang anak bernama Kim Hye Na (Heo Yool) yang mengalami kekerasan dari orang tuanya, drakor bergenre melodrama misteri yang juga lolos dalam jejeran karya sinema internasional di Cannes Festival 2018 ini begitu menyentuh hati penonton.Ada banyak hal positif yang bisa Moms dapatkan setelah menonton drama ini, antara lain:

1. Setiap perempuan memiliki naluri sebagai ibu. Mother menunjukkan mulai dari perempuan yang memutuskan untuk tidak memiliki anak, perempuan yang menyukai anak kecil, hingga perempuan yang digambarkan memiliki karakter yang tidak baik, pada akhirnya akan memiliki naluri sebagai seorang ibu.

2. Anak adalah anugerah terindah yang harus disyukuri sebagai sumber kebahagiaan, di mana Si Kecil pun memandang Anda sebagai sumber kebahagiaannya. Drakor Mother memperlihatkan bahwa kebahagiaan hubungan orang tua dan anak akan tercipta apabila Moms memandang bahwa kebahagiaan Moms adalah kebahagiaan Si Kecil.

3. Anak menjadikan ibu sebagai panutannya. Dalam drama ini, Si Kecil Hye Na selalu memiliki ekspektasi akan berbagai hal saat ia masih bersama ibunya yang berkarakter tidak baik dan selalu memandang sumber kebahagiaan dari luar, hingga saat bersama Soo Jin, yang mengadopsinya dan memandang bahwa Hye Na adalah sumber kebahagiaannya.

4. Ada yang jauh lebih penting daripada "tugas" memenuhi segala kebutuhan Si Kecil secara materi, yaitu bagaimana Moms harus selalu mencurahkan kasih sayang kepadanya.

5. Mungkin selama ini Moms selalu berusaha untuk menjaga Si Kecil secara fisik, tetapi Anda juga tak boleh lupa jika Anda memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan menghormati perasaannya.

6. Menjadi ibu tak semudah membalikkan telapak tangan. Menjadi ibu penuh dengan berbagai perjuangan dalam memberikan yang terbaik untuk Si Kecil. Mother menguatkan para ibu untuk tidak pernah menyerah dalam membesarkan, mengasuh, mendidik, dan mencurahkan kasih sayang untuk Si Kecil.

3. Go Back Couple


Drakor ini berkisah tentang Ma Jin joo dan Choi Ban Do, pasangan muda yang dalam perjalanan pernikahannya justru akhirnya memutuskan untuk berpisah setelah keduanya dikaruniai seorang buah hati. Namun, selepas bercerai, mereka mengalami perjalanan waktu yang membawa keduanya ke masa-masa saat usia mereka masih 20 tahun, pertama kali mereka bertemu. Kejadian ini menjadi titik awal bagi mereka untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan yang telah mereka lakukan di masa lalu. Tak hanya memiliki alur cerita yang menarik, Go Back Couple memiliki pelajaran-pelajaran hidup yang bisa Moms petik, seperti:

1. Penyesalan selalu datang di akhir, karena itu pastikan untuk mempertimbangkan segala sesuatunya sematang mungkin sebelum membuat keputusan.

2. Sangatlah penting untuk melihat dan mendengar segala hal dari berbagai sudut pandang untuk mencegah timbulnya kesalahpahaman.

3. Komunikasi adalah hal yang sangat penting, baik dengan pasangan, orang tua, maupun sahabat. Komunikasi yang baik membuat kita saling mengerti dan tidak berasumsi negatif secara sepihak.

4. Lakukan yang terbaik untuk kedua orang tua, dan jangan ragu untuk menunjukkan rasa sayang pada mereka selagi masih bisa.

5. Orang tua bekerja keras untuk kesuksesan anak-anaknya. Jadi, apa yang kita dapatkan saat ini juga merupakan bagian dari hasil jerih payah orang tua yang harus kita hargai dan ingat selalu.

4. Once Again


Sudah menonton drakor yang satu ini, Moms? Topik sederhana mengenai konflik dalam keluarga yang diangkat justru menjadi kekuatan drama dengan beragam karakter ini. Segar dan tak membosankan adalah kata-kata yang pas untuk menggambarkan Once Again. Setiap karakter para pemain juga terus tumbuh dan berkembang setiap episodenya. Tak hanya itu, drakor yang berkisah tentang orang tua dan keempat anaknya yang mengalami kegagalan dalam pernikahan ini juga menyimpan pesan-pesan moral yang bisa membuat Moms berucap, "aduh iya banget..", seperti:

1. Keluarga selalu menjadi tempat untuk kembali. Jadi, mau sebesar apa pun masalah kita, keluarga adalah yang paling setia menerima keadaan dan kekurangan kita. Bahkan tanpa sadar, dengan adanya masalah justru bisa membuat hubungan antara keluarga makin erat.

2. Setiap orang memiliki nilai masing-masing, jadi kenapa harus menghina diri sendiri dengan membandingkan diri dengan orang lain. Kira-kira, seperti ini arti dari dialog yang diucapkan Yoon Jae Seok di salah satu episodenya. Setuju, Moms?

3. Menikah itu memang awalnya terlihat mudah, tapi belum tentu selanjutnya. Menikah adalah tentang bagaimana pasangan harus saling memahami dan melindungi. Perselisihan pasti ada, tapi akhirnya harus ada yang saling mengalah dan memafkan.

4. Perceraian bisa menjadi titik balik seseorang untuk intropeksi diri dan bagaimana melanjutkan hidup setelah berpisah. Terkadang dalam masa sulit, tanpa disadari justru kita lebih banyak mendapatkan cinta dan perhatian dari orang-orang terdekat.

5. Because This Is My First Life


Drama yang mengangkat tema pernikahan memang selalu menarik ya, Moms! Termasuk drakor yang satu ini, Because This is My First Life. Drakor yang diperankan oleh Jung So Min dan Lee Min Ki ini bercerita tentang pasangan yang mengalami krisis kehidupan di usia 30-an. Karena alasan saling "membutuhkan" satu sama lain, keduanya memutuskan untuk menjalani pernikahan kontrak. Lalu, apa saja pelajaran hidup penting yang bisa Moms ambil dari drakor ini?

1. Jangan ragu untuk mengungkapkan perasaan. Banyak orang bilang kalau perbuatan lebih baik daripada kata-kata. Namun, ada kalanya kata-kata juga penting karena bisa membuat orang menjadi lebih memahami apa yang kita maksud. Bahkan, kadang perbuatan tanpa kata-kata bisa membuat orang salah paham.

2. Selalu percaya pada impian, semustahil apa pun itu. Because This Is My First Life mengajarkan bahwa seberat apa pun jalan yang akan kita hadapi, bukanlah alasan bagi kita untuk goyah akan sesuatu yang telah kita yakini.

3. Semua orang butuh me time. Punya pasangan yang selalu setia menemani di kala susah senang memang menyenangkan ya, Moms. Tetapi, sebenarnya kita juga butuh ruang dan waktu sejenak untuk diri kita sendiri, lho. Dengan menyediakan ruang itu, kita bisa merenung, introspeksi, dan belajar untuk lebih mencintai diri sendiri. Memiliki me time juga bisa mengurangi pertengkaran dan kejenuhan dalam berumah tangga.

Viu, Berikan Pengalaman Terbaik untuk Menonton Drama Korea

Moms, sudah enggak sabar dong, untuk menonton 5 drakor di atas? Tentunya demi merasakan pengalaman menonton drama Korea terbaik, Anda bisa mendapatkannya lewat layanan streaming video pan-regional over-the-top (OTT) terkemuka yaitu Viu.

Selain drakor di atas, jangan lewatkan Trending 10 Drama Chart pilihan Mother&Baby, Herworld Indonesia, dan Cosmopolitan FM di Viu untuk menemani Moms di rumah, seperti Alice, Love Scene Number, Cheat On Me If You Can, Hera, The Goddess of Revenge, dan Flower of Evil.

Seluruh konten unggulan ini bisa Moms akses melalui aplikasi Viu yang tersedia gratis di App Store dan Google Play, di perangkat penghubung seperti smartphone dan tablet, smart TV pilihan, serta di web dengan login ke www.viu.com. (Nanda Djohan/SW/Dok. Viu)