Saat merias wajah, salah satu kunci penting yang tak boleh Moms lewatkan adalah membubuhkan perona pipi atau blush on! Ya, kulit wajah yang pucat atau kusam bisa terlihat segar merona hanya dengan sapuan blush on.
Nah, tekstur blush on pun ada bermacam-macam, Moms. Ada bubuk, cream, mousse, dan liquid. Belakangan ini, blush on dengan tekstur cair alias liquid blush sedang "naik daun" lho, Moms. Terbukti dari makin banyak brand yang mengeluarkan liquid blush.
Liquid blush ini sendiri merupakan pilihan tepat untuk Moms yang ingin tampil lebih natural. Formula liquid blush cenderung lebih ringan dibanding bentuk powder yang kadang cenderung cakey, juga mengandung ekstra pelembap seperti hyaluronic acid sehingga cocok untuk Moms yang memiliki kulit kering dan sensitif. Liquid blush pun lebih mudah di-build up sesuai selera Moms.
Nah, Moms ingin mulai mencoba menggunakan liquid blush? Yuk, simak dulu rekomendasi liquid blush pilihan M&B!
1. NARS Liquid Blush
Berbicara soal liquid blush, rasanya tak mungkin tak menyebut produk yang satu ini, ya. Harganya memang cukup tinggi, tapi pigmentasinya yang pekat hingga daya tahannya yang mencapai 7 jam patut mendapat acungan jempol. Dikemas dalam botol kaca doff yang elegan, NARS Liquid Blush dilengkapi pump sehingga memudahkan Moms saat mengeluarkan isinya.
Cukup setetes kecil untuk masing-masing pipi, liquid blush ini memiliki hasil akhir powdery dengan sedikit shimmer yang memberikan efek kilau sehat pada wajah. Warna best seller-nya adalah Orgasm, campuran peach dan pink, yang cocok untuk segala jenis kulit, baik kulit gelap, sawo matang, kuning, hingga putih.
2. BLP Beauty Cheek Stain
Saat ini, sudah banyak produk lokal yang kualitasnya tak kalah dengan produk luar, salah satunya BLP Beauty ini, Moms. Blush on cairnya, Cheek Stain, dikemas sangat praktis dan travel friendly dalam tube ukuran 10 gram dengan tutup ulir dan aplikator meruncing. Sekilas seperti acne spot treatment, Moms!
Teksturnya sendiri relatif lebih cair daripada kebanyakan liquid blush, dengan warna yang sangat pigmented, mudah dibaurkan dan hasil akhir dewy. Moms hanya butuh 1-2 titik untuk kedua pipi Anda, lho. Ada 4 warna yang bisa Moms pilih: Butterscotch, Pink Guava, Peach Melba, dan Cherry Tart. Semuanya cantik, tapi buat M&B, Pink Guava dan Cherry Tart adalah dua warna yang paling cocok untuk semua warna kulit.
3. Luxcrime Seamless Liquid Blush
Nah, yang berikut ini juga dari brand lokal, Moms. Harganya sangat affordable dengan kemasan yang unik seperti lipcream, begitu pula bentuk aplikatornya. Teksturnya cair dan mudah dibaurkan. Moms bisa memakainya tipis-tipis, atau jika ingin terlihat lebih bold, liquid blush ini juga mudah sekali untuk di-build up.
Tiga pilihan warnanya yaitu Sugar Rose, Salted Caramel, dan Peach Custard yang sangat natural dan cocok untuk riasan sehari-hari. Oh ya, liquid blush ini juga memiliki aroma permen yang manis dan menggoda.
4. Apieu Juicy Pang Water Blusher
Jangan terkecoh dengan kemasannya yang persis seperti cat kuku! Bahkan, tekstur hingga aplikatornya pun serupa, Moms. Seperti produk makeup Korea kebanyakan, warna liquid blush ini juga sangat halus dan samar. Namun, ini justru akan mempermudah Moms untuk mengontrol seberapa pekat semburat warna yang Anda inginkan. Apieu Juicy Pang Water Blusher juga mengandung Bulgaria Rose Water yang berfungsi untuk menjaga hidrasi kulit.
Liquid blush dengan aroma peach segar ini hadir dalam range warna superkomplit! Kode BE menandakan rona beige, CR untuk coral, OR untuk orange, PK untuk pink, RD untuk red, dan VL untuk violet. Masing-masing kode pun tidak hanya memiliki satu warna, lho. Saran M&B, jika Moms memiliki warna kulit kuning atau sawo matang seperti kulit wanita Indonesia kebanyakan, lebih baik pilih warna satu atau bahkan dua tingkat lebih pekat. Hasilnya akan sangat menawan di wajah Anda!
5. Rare Beauty Soft Pinch Liquid Blush
Ingin pipi bersemu merah seperti habis dicubit? Nah, salah satu produk terbaik dari makeup line milik seleb Hollywood Selena Gomez ini bisa jadi andalan Moms. Rare Beauty Soft Pinch Liquid Blush memiliki kemasan botol tabung kecil supermewah dan elegan, yang didominasi oleh warna emas.
Liquid blush bertekstur ringan ini di-infused dengan pigmen warna yang tahan seharian, tanpa perlu touch-up. Aplikatornya pun sangat nyaman, Moms! Moms bisa memilih berbagai tone warna favorit Anda dengan dua jenis finishing, yaitu matte (Bliss, Love, Grace, Faith) dan dewy (Joy, Happy, Lucky, Grateful). Favorit M&B adalah Faith yang cocok dipakai saat berkencan bersama Dads! (Nanda Djohan/Dok. Freepik)