FAMILY & LIFESTYLE

Selain Melembapkan, Ini Fungsi Lain Moisturizer untuk Kulit Anda



Melembapkan adalah kunci dalam rutinitas perawatan kulit. Namun, masih saja ada beberapa orang yang melewatkannya. Alasannya mungkin berbeda-beda. Sebagian mungkin berpikir mereka tidak membutuhkannya karena memiliki kulit berminyak, dan yang lainnya mungkin merasa itu hanyalah perawatan yang tidak benar-benar memberikan efek dramatis. Tapi, jika Moms adalah salah satu dari mereka yang melewatkan langkah perawatan kulit ini, Anda akan kehilangan banyak manfaat dari moisturizer, lho.

Cara kerja moisturizer

Sebelum Anda memahami bagaimana pelembap bisa bermanfaat buat kulit, ada baiknya untuk memahami cara kerjanya. Lapisan luar kulit mengandung zat yang menyerap dan menahan air. Dan kulit kering sebenarnya disebabkan oleh kekurangan air, bukan kekurangan minyak.

Pelembap biasanya mengandung air yang berfungsi untuk menghidrasi kulit dan oklusif atau zat berminyak yang berfungsi untuk membantu mengunci kelembapan–karena jika tidak, air hanya akan menguap.

Selain itu, ada juga humektan yang “menarik” air ke lapisan luar kulit, baik dari udara maupun dari lapisan kulit yang lebih dalam. Lalu ada emmolient yang membantu memberikan tekstur kulit yang halus dan kenyal. Terakhir, pelembap juga memiliki sejumlah bahan lain seperti vitamin dan komponen antipenuaan, yang memenuhi kebutuhan khusus.

Tak hanya melembapkan

Nah, jadi Moms sudah tahu kan, bagaimana cara kerja moisturizer? Sekarang waktunya Moms mengetahui apa saja sih fungsi moisturizer. Yuk, cari tahu di bawah ini!

1. Memperlambat tanda-tanda penuaan

Menjaga kelembapan kulit bisa mencegah munculnya garis dan kerutan dini serta membantu meminimalkan kerutan yang sudah ada. Melembapkan wajah setiap hari merupakan perlindungan paling mendasar terhadap penuaan dini pada kulit.

Walaupun Anda sudah menggunakan serum anti-aging, jika Anda tidak menggunakan pelembap, maka hasilnya tidak akan optimal. Ini karena orang dengan kulit kering rentan terhadap kerusakan pada permukaan kulit, sehingga kulit jadi lebih mudah berkerut.

2. Membantu melawan jerawat

Masih banyak orang yang mengira kalau kulit berminyak tidak membutuhkan pelembap. Padahal, faktanya kulit berminyak sangat perlu yang namanya moisturizer. Kenapa? Karena ketika Moms berusaha untuk menghilangkan minyak dan menyembuhkan jerawat, Anda malah bisa kehilangan kelembapan kulit.

Kulit yang kelembapannya hilang dan dehidrasi akan “mengirimkan pesan” ke kelenjar untuk menghasilkan minyak lebih banyak lagi, sehingga bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Jadi sebenarnya, kulit yang terhidrasi dengan baik bisa membantu menghentikan produksi minyak berlebih.

3. Perlindungan dari sinar matahari

Pelembap yang baik dapat memperbaiki dan melindungi skin barrier sekaligus mencegah racun, polusi, bahkan sinar uv masuk dan merusak sel-sel kulit. Pelembap oklusif adalah yang terbaik dalam hal membentuk penghalang di permukaan kulit.

Kandungan paling populer dari pelembap jenis ini adalah hyaluronic acid, glycerin, dan mineral oil. Bahkan, saat ini sudah banyak pelembap yang hadir dengan SPF untuk lebih melindungi kulit dari sinar UV. Moms bisa gunakan kombinasi pelembap dan tabir surya di rutinitas perawatan kulit pagi hari, lho.

4. Menenangkan kulit sensitif

Pemilik kulit sensitif tahu betapa sulitnya menjaga wajah dari setiap hal kecil yang bisa mengiritasi kulit. Kemerahan, gatal, ruam, bengkak, jerawat, semuanya sudah tidak asing lagi. Ketika kulit sensitif, kulit akan jadi lebih kering, berminyak, terkelupas, eksim, hingga berjerawat.

Inilah kenapa penting menemukan pelembap yang tepat untuk menjaga kulit tetap terhidrasi tanpa membuatnya berminyak. Selain itu, Anda bisa memilih pelembap dengan bahan-bahan yang menenangkan kulit, seperti chamomile dan lidah buaya, untuk memastikan wajah terhindar dari iritasi. Menggunakan pelembap secara teratur bisa mengurangi peradangan di kulit.

Merawat kulit dengan baik berarti menginvestasikan waktu dan tenaga dalam rutinitas perawatan kulit yang disesuaikan dengan jenis dan kebutuhan kulit. Pelembap harus menjadi bagian dari rutinitas perawatan kulit setiap hari, karena pelembap bisa membuat kulit terlihat lebih muda, membantu melawan jerawat, melindungi kulit dari paparan sinar matahari, menenangkan kulit, dan tentunya melembapkan wajah. Jadi, pastikan Moms selalu menggunakan pelembap di setiap rutinitas perawatan kulit Anda! (M&B/Thalita Putik Arawanda/ND/Foto: Freepik)