FAMILY & LIFESTYLE

Sinopsis dan Fakta Menarik Film Catatan Si Boy 2023



Buat Moms yang menjalani masa mudanya di tahun 90-an, Anda pasti sudah tak asing dengan film Catatan Si Boy, kan? Film yang dirilis pada 1987 ini begitu berkesan dan apik sehingga produser Manoj Punjabi pun membuat ulang versi terbarunya. Ya, film Catatan Si Boy kembali hadir dengan segar di layar perak lho, Moms!

Catatan Si Boy versi terbaru pun didapuk untuk tayang sejak 17 Agustus lalu. Berjudul dan mengisahkan cerita yang sama dengan film pendahulunya, Catatan Si Boy menjadi film drama romantis yang sayang jika dilewatkan. Lalu, seperti apa sih keseruan Catatan Si Boy? Yuk, simak sinopsis dan fakta menariknya berikut ini!

Sinopsis Catatan Si Boy

Film Catatan Si Boy masih menceritakan seluk beluk kehidupan Boy (Angga Yunanda) sebagai mahasiswa di ibukota. Di kampusnya, Boy sangat populer karena parasnya yang tampan, sikapnya yang mudah bergaul, dan hatinya yang lembut. Tak hanya terkenal di kalangan perempuan, Boy pun juga disenangi oleh kawan-kawan prianya.

Meski banyak wanita yang berharap bisa memadu kasih dengannya, Boy ternyata sudah punya kekasih yang dicintainya. Nuke (Syifa Hadju) namanya. Tak hanya cantik perawakannya, Nuke juga cerdas. Sayangnya, ayah Nuke yang merupakan seorang pejabat tak merestui kisah cinta Nuke bersama Boy. Nuke pun dikirim oleh ayahnya untuk melanjutkan studi ke London.

Boy dan Nuke mau tak mau dipisahkan oleh jarak. Namun di tengah itu, Boy malah menjalin kisah asmara dengan perempuan lain bernama Vera (Alyssa Daguise). Vera selama ini secara terbuka mengakui menyukai Boy. Oleh karena itu, wajar jika Boy dan Vera secara resmi menjalin hubungan romantis dalam waktu singkat.

Namun kenyataannya, Boy menghadapi peliknya cinta segitiga. Pasalnya, Boy belum bisa melupakan Nuke, begitu pula Vera yang belum bisa melupakan mantan kekasihnya yang bernama Jeffrey. Masalah kian rumit ketika Nuke tiba-tiba kembali ke Jakarta. Lalu, apakah Boy bisa mengatasi lika-liku romantika yang ada di depannya? Caru tahu jawabannya dengan menonton Catatan Si Boy ya, Moms!

Fakta menarik Catatan Si Boy

Disutradarai oleh Hanung Bramantyo, film Catatan Si Boy punya beragam fakta menarik lho, Moms. Mau tahu? Ini dia 5 fakta menarik seputar film Catatan Si Boy!

1. Angga Yunanda grogi

Mengenal karakter Boy yang legendaris, Angga Yunanda mengaku grogi setiap syuting. “Kalau syuting pasti deg-degan banget. Pressure-nya banyak karena ini sangat ikonik dan orang punya ekspektasi yang besar ke film yang di-reboot ini,” tutur Angga seperti dikutip dari Kompas.com.

2. Slank mengisi soundtrack asli

Jika di film sebelumnya soundtrack asli dibawakan oleh Ikang Fawzi, di film reboot ini Slank dipercayakan untuk membawakan lagu Catatan Si Boy sebagai soundtrack asli. Membawakan lagu ini dengan rock khas Slank, Bimbim mengaku hal tersebut menjadi tantangan tersendiri.

3. Proses reading selama 2 bulan

Tahukah Moms bahwa proses reading skrip Catatan Si Boy memakan waktu 2 bulan? Ya, durasi ini terhitung cukup lama, karena umumnya proses reading hanya memakan waktu sekitar seminggu atau dua minggu.

4. Pencarian aktor yang pas

Tak bisa dimungkiri, kehadiran Onky Alexander, Ayu Azhari, dan Meriam Bellina sebagai Boy, Nuke, dan Vera yang begitu ikonik menjadi tantangan tersendiri bagi kru casting untuk menemukan pengganti yang tepat. Tak terkecuali dengan karakter Emon yang dahulu diperankan oleh Didi Petet. Kawan Boy yang terkenal dengan jargon “Mas Boy” ini kemudian dipercayakan kepada Elmand. Ketika keputusan itu diambil, proses reading sudah berjalan lebih dari sebulan. Oleh karena itu, Elmand hanya mengikuti proses reading selama 2 minggu.

5. Akan dibuat sekuel

Dalam versi aslinya, film Catatan Si Boy dibuat hingga 4 volume dan dikreasikan dalam bentuk serial Catatan (Harian) Si Boy pada tahun 2011. Untuk membayar kesuksesan tersebut, film ini direncanakan akan dibuat dalam beberapa sekuel. (M&B/Gabriela Agmassini/SW/Foto: Teater.co)