Kehamilan merupakan momen yang membahagiakan. Jika teman atau kerabat Anda sedang hamil, tidak ada salahnya jika Anda membuat acara khusus untuknya, misalnya dengan mengadakan baby shower.
Baby shower adalah bentuk perayaan dari kehamilan yang sudah mencapai usia 7 bulan. Acara ini merupakan kesempatan untuk menunjukkan dukungan dan kasih sayang Anda kepada calon ibu dengan memberikan hadiah yang bermanfaat dan berkesan. Memberikan hadiah tentunya akan membuat senang dan semangat ibu hamil dalam menjalani hari-hari menjelang persalinan.
Selain itu, memberikan hadiah bisa menjadi cara untuk meringankan beban persiapan menyambut kelahiran bayi. Hadiah yang bermanfaat dan berkesan juga bisa membantu calon orang tua lebih siap menghadapi tantangan baru sebagai orang tua. Nah, jika Anda sedang mencari ide hadiah yang unik dan praktis untuk baby shower, berikut ini beberapa rekomendasi untuk Anda, Moms.
1. Perlengkapan menyusui
Hadiah berupa perlengkapan menyusui, seperti pompa ASI, cooler bag, atau bantal menyusui juga bisa menjadi hadiah yang menarik dan sebagai bentuk dukungan untuk calon ibu di masa menyusui nanti.
2. Pakaian bayi
Pakaian bayi adalah salah satu hadiah paling umum dan selalu disambut dengan senyuman. Pilihlah pakaian yang nyaman dan praktis serta bahannya lembut dan aman untuk kulit bayi. Memberikan pakaian bayi dengan warna lembut dan motif menggemaskan akan bisa menambah daya tarik hadiah Anda. Tambahkan juga aksesori seperti topi, kaus kaki, atau sepatu bayi. Ini bisa menjadi tambahan manis dan melengkapi tampilan hadiah pakaian bayi.
3. Perlengkapan mandi dan perawatan bayi
Produk yang termasuk dalam kategori ini bisa berupa sabun bayi, sampo, losion, dan minyak pijat. Pastikan semua produk aman untuk kulit sensitif bayi dan bebas dari bahan kimia berbahaya. Selain produk perawatan, peralatan mandi seperti handuk bayi yang lembut, waslap, dan bak mandi bayi juga bisa menjadi pilihan hadiah yang berguna.
4. Perlengkapan bayi
Perlengkapan bayi, seperti gendongan bayi, selimut bayi, tempat mandi bayi, atau car seat juga bisa menjadi opsi untuk hadiah baby shower. Hadiah ini tentu bisa membantu mempermudah calon ibu untuk mengurus dan merawat bayi setelah ia melahirkan nanti.
5. Popok bayi
Popok bayi juga bisa menjadi kado baby shower yang berharga, karena popok adalah kebutuhan primer untuk Moms yang baru saja melahirkan. Jumlahnya bisa diestimasi, misalnya cukup untuk stok beberapa bulan setelah melahirkan. Jangan lupa untuk memilih popok bayi yang lembut dan aman untuk kulit bayi.
6. Mainan edukatif dan stimulasi dini
Mainan edukatif adalah cara yang bagus untuk merangsang perkembangan bayi sejak dini. Pilihlah mainan yang dirancang untuk meningkatkan keterampilan motorik, kognitif, dan sensorik. Pastikan mainan yang Anda pilih bebas dari bagian-bagian kecil yang bisa tertelan dan terbuat dari bahan yang aman. Produk berlabel BPA-free dan non-toxic adalah pilihan terbaik.
7. Peralatan makan bayi
Peralatan makan bayi adalah hadiah lain yang sangat berguna dan praktis, terutama saat bayi mulai diperkenalkan dengan makanan padat. Peralatan makan bisa mencakup piring, mangkuk, sendok, garpu, dan cangkir yang dirancang khusus untuk bayi. Pilihlah peralatan makan yang aman dan mudah dibersihkan.
8. Voucher belanja
Jika Anda terlalu sibuk dan tak sempat untuk memilih hadiah buat baby shower berupa barang, Anda bisa berikan voucher belanja sebagai alternatif hadiah baby shower yang bermanfaat. Voucher belanja ini akan bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan ibu baru atau membeli perlengkapan bayi.
Memilih hadiah untuk baby shower memang perlu pertimbangan khusus agar bisa memberikan manfaat dan kebahagiaan buat calon ibu. Pilihan yang tepat bisa membantu calon ibu merasa lebih siap dan didukung. Ingatlah bahwa hadiah yang dipilih dengan hati dan pemikiran yang matang akan selalu dihargai dan dikenang. (M&B/SW/Foto: Freepik)