FAMILY & LIFESTYLE

Makanan Sehat saat Hamil



Saat hamil, Anda harus mulai memerhatikan pola makan, karena makanan bernutrisi yang dikonsumsi juga akan membantu janin Anda tumbuh dan berkembang. Jika pola makan Anda buruk saat hamil, diduga dapat memperparah anemia, kelelahan, kram, serta mual yang kerap terjadi pada bumil. Untuk itu, ibu hamil perlu mengonsumsi makanan tepat yang bergizi, seperti yang direkomendasikan berikut.

1. Pisang
Pisang adalah makanan terbaik bagi bumil karena mudah dicerna dan dapat memberikan energi instan. Pisang mengandung serat dan potasium, yang keduanya membantu fungsi sel dan pencernaan, serta menjaga tekanan darah.

2. Jeruk
Tubuh Anda membutuhkan beberapa vitamin C setiap hari untuk melawan infeksi dan menyerap zat besi. Buah jeruk juga mengandung folat, kalium, serat, dan air.

3. Daging
Daging, ikan, dan unggas memiliki zat besi yang bisa diserap lebih baik dari zat besi yang ditemukan dalam sayuran, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Konsumsi daging memang cara paling mudah untuk meningkatkan kadar zat besi dalam tubuh Anda.

4. Telur
Konsumsi telur pada wanita hamil memang sempat menimbulkan pro dan kontra. Yang jelas, telur tidak boleh dikonsumsi bumil dalam keadaan mentah. Namun, aman bagi bumil bila telur dikonsumsi matang atau direbus.

5. Sarapan Sereal
Sereal juga diperkaya dengan vitamin dan zat besi. Tetapi, periksa kadar gula, garam dan lemak yang terkandung dalam sereal sebelum Anda membeli, karena kadar zat-zat tersebut biasanya sangat tinggi dalam kandungan sereal.

6. Salmon
Saat hamil, baik untuk mengonsumsi ikan salmon atau ikan berminyak lainnya, seperti tuna, yang memiliki asam lemak omega-3. Cukup untuk mengonsumsi dua sampai tiga porsi ikan dalam seminggu. Namun, beberapa ikan tertentu harus dibatasi konsumsinya selama kehamilan, karena kadar merkuri yang berisiko tinggi.

7. Bayam
Bayam merupakan sumber folat, zat besi, dan kalsium. Folat sangat penting selama kehamilan karena mengurangi risiko cacat tabung saraf pada bayi, seperti spina bifida. Untuk mempertahankan nutrisinya, cobalah rebus bayam, dan konsumsi dengan makanan atau jus yang kaya akan vitamin C untuk mendapatkan manfaatnya.

8. Yoghurt
Yoghurt memberikan kalsium pada tubuh Anda untuk membantu pembentukan tulang bayi. Selain itu, protein yang juga terdapat dalam yoghurt sangat penting untuk pertumbuhan jaringan pada janin. Dengan konsumsi yoghurt, tubuh Anda akan menyerap kalsium yang sangat baik selama kehamilan. Tambahkan juga sumber-sumber kalsium lain, seperti susu dan biji wijen. (Aulia/DT/dok.M&B)

BACA JUGA: Mitos Larangan Makanan saat Hamil