Dijawab oleh: Dr. Triana Darmayanti A, Sp.A (Dokter Spesialis Anak di RS Jakarta)
T: Setiap kali disendawakan, bayi saya yang berusia 7 bulan selalu muntah. Apakah itu normal dan apa penyebabnya?
J: Gumoh atau keluarnya sedikit susu setelah bayi minum merupakan sesuatu yang normal. Penyebabnya antara lain karena ia kekenyangan atau mungkin menelan terlalu banyak udara. Jika Si Kecil menggunakan botol susu (meski penggunaan botol susu tidak dianjurkan), jangan biarkan ia tetap meminum dari botol yang hampir kosong. Ini agar di lambung Si Kecil tidak terlalu banyak udara. Bila bayi Anda sejak awal memang sering muntah dan jumlahnya banyak, kemungkinan ia mengalami gangguan saluran cerna yang disebut Reflux Gastro Esophagea (RGE). RGE terjadi karena organ dan saluran katup antara kerongkongan dan lambung belum berfungsi sempurna. Gangguan ini biasanya mereda setelah usia bayi 6 bulan. Kalau pertumbuhan Si Kecil mengalami kemunduran yang signifikan, berkonsultasilah ke dokter anak. (K/Sagar/DT/Dok. M&B)