BABY

Cek Gumoh Bayi Anda



Gumoh alias regurgitasi wajar terjadi pada bayi. Tetapi, jangan keliru dengan muntah ya, Moms, karena itu 2 hal yang berbeda. Sehabis menyusu, bayi kadang mengeluarkan sebagian kecil susu dari mulutnya secara spontan. Itulah yang disebut gumoh. Berbeda dengan muntah yang membuat isi lambung keluar secara paksa. Dalam kondisi normal, gumoh bisa terjadi setelah bayi minum susu. Gumoh tidak terhitung berbahaya, namun banyak orangtua yang mengkhawatirkan masalah ini.

Nah, sebelum Anda menjadi terlalu khawatir, cek apakah gumoh Si Kecil normal. Menurut dr. Rudi Hartono, Sp. A, dari RS Mitra Kemayoran, Jakarta, gumoh dikategorikan normal, jika bayi tidak mengalami gejala lain yang mencurigakan. Dan, gumoh Si Kecil normal apabila:

1. Tidak terjadi gangguan pernapasan, misalnya napas bayi menjadi berbunyi seperti mengorok.
2. Tidak mengalami gangguan tumbuh kembang, artinya bayi tetap mengalami kenaikan berat badan sesuai dengan usianya.
3. Cairan yang keluar volumenya tidak banyak dan tidak berwarna mencurigakan, misalnya merah karena tercampur darah atau kuning tua. (SR/Sagar/DC/Dok. M&B UK)