FAMILY & LIFESTYLE

Wow! Ada Hujan Salju di Jakarta



Sebagai negara 2 musim, rasanya mustahil merasakan turunnya salju saat menyambut perayaan Natal di Indonesia. Namun, Mal Taman Anggrek menyuguhkan sesuatu yang berbeda! Ya, di tahun ini Anda dapat menikmati suasana Natal klasik layaknya berada di Eropa dengan merasakan butiran salju yang turun di area Christmas Bazaar dan Sky Rink.

“Sambil menyaksikan pertunjukkan Christmas Carol & Dance Theater yang menghadirkan kemeriahan dan sukacita Natal, Anda dapat menikmati butiran salju yang turun setiap 2 jam sekali. Sedangkan dalam program Late Night Skating di Sky Rink, dari pukul 19.30 – 21.30 pengunjung dapat berseluncur di atas es dengan butiran salju turun di sekitar mereka,” ungkap Marcella Marlina Tjandra, Assistant General Manager Mal Taman Anggrek.

Yang menarik, bila pada umumnya Natal lekat dengan sinterklas, di tahun ini, Mal Taman Anggrek menyajikan cerita tentang para rusa kutub yang selalu membantu sinterklas memberikan hadiah kepada anak-anak di hari Natal. Kisah ini divisualisasikan melalui atraksi boneka tangan yang dirancang secara eksklusif oleh marionettist ternama dari Perancis.

Marcella menjelaskan bahwa pertunjukan bertajuk Signature Marionette tersebut menjadi andalan Mal Taman Anggrek dan telah dihadirkan untuk ketiga kalinya sejak 2009. Signature Marionette dituangkan dalam 8 window displays dengan tatanan menawan dan pencahayaan khusus, disertai iringan lagu Natal yang merdu.

Selain itu, pengunjung juga dapat memiliki boneka rusa kutub favoritnya secara cuma-cuma setelah berhasil mengumpulkan 6 cap pembelanjaan dalam program Adopt a Reindeer. Agar kisah petualangan rusa kutub dalam menyiapkan hadiah dan membagikannya kepada anak-anak bersama sinterklas tidak terlupakan, Mal Taman Anggrek menyediakan buku cerita A Reindeer Christmas seharga Rp 75.000, yang dapat dibeli di stand YKAKI di area Christmas Bazaar.

Melalui program CSR Mal Taman Anggrek yang bertajuk Season of Giving, total hasil penjualan buku yang terkumpul akan didonasikan kepada Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI). Ira Seolistyo selaku ketua YKAKI pun sangat berterima kasih karena telah mendapat kesempatan untuk berpartisipasi dalam acara Natal tahun ini.

“Ini merupakan kegiatan yang perlu kita apresiasi, karena mengajarkan kepada seluruh masyarakat bahwa pesan Natal adalah memberi. Anak-anak dari rumah singgah pasti akan diajak ke sini untuk bisa menikmati kemeriahan suasana Natal,” tutup Ira dalam konferensi pers A Reindeer Christmas di Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat. (Sagar/DC/Dok. Mal Taman Anggrek)