FAMILY & LIFESTYLE

Tips Mengatur Keuangan Jelang Persalinan



Kehamilan dan persalinan merupakan 2 momen penting yang membutuhkan perencanaan keuangan matang. Biaya paling besar akan dibutuhkan saat kehamilan Anda memasuki trimester ke-3, yaitu menjelang dan saat persalinan.Pada trimester ini, ada banyak pengeluaran tambahan selain pengeluaran rutin, seperti biaya pemeriksaan kehamilan 2 mingguan, biaya USG 4 dimensi, membeli perlengkapan bayi, dan lainnya.

Sebenarnya, Anda tak perlu membeli semua keperluan perlengkapan bayi pada waktu bersamaan. Selain bisa dicicil setelah melahirkan nanti, Anda juga akan menerima banyak kado kelahiran dari teman dan keluarga. Jadi, Anda sebaiknyamembeli kebutuhan yang paling mendasar saja supaya kamar Si Kecil tidak dipenuhi barang tak terpakai.

Anda juga tidak perlu gengsi menerima barang-barang 'warisan', terutama yang jangka waktu pemakaiannya sebentar, seperti boks bayi, stroller, dan keperluan lainnya. Minta kepada saudara atau teman Anda yang sedang hamil, agar menyimpan baju-baju hamilnya untuk bisa diberikan kepada Anda nanti. Simpan juga baju hamil yang Anda pakai untuk bisa diberikan kepada orang lain atau untuk kehamilan berikutnya.

Bila Anda merasa biaya pemeriksaan rutin ke dokter kandungan cukup mahal, coba cari tahu tempat lain, seperti klinik kebidanan dengan syarat kehamilan Anda tergolong sehat.Ingat! Anda masih memerlukan biaya yang paling penting, yaitu biaya persalinan. Umumnya, wanita menginginkan proses persalinan normal. Selain lebih murah, pemulihan kondisi fisik pun berlangsung lebih cepat.

Namun, bila kondisi bayi Anda tidak memungkinkan dilahirkan secara normal, operasi Caesar pun menjadi solusi bijak untuk dipilih, meski membutuhkan biaya yang cukup besar. Sebaiknya, Anda menyiapkan anggaran sebesar biaya operasi Caesar untuk berjaga-jaga terhadap segala kemungkinan yang dapat terjadi. (Aulia/DC/Dok. M&B)