FAMILY & LIFESTYLE

Agar Anak Tak Gatal-gatal Saat Main di Luar

(Foto: istimewa)


Berkembang pesatnya teknologi ponsel pintar dan game mobile membuat anak-anak sekarang senang sekali bermain permainan digadget ketimbang permainan tradisional. Ya, mereka rela menghabiskan waktu berjam-jam untuk bermain games, entah itu sendiri atau bersama-sama.

Bila kebiasaan itu terus dibiarkan, permainanan tradisional perlahan bisa hilang. Padahal, permainan tradisional tak kalah seru. Manfaatnya bisa membuat tubuh aktif hingga badan si anak terus sehat dan terhindar dari obesitas.

Melihat kondisi itu, Salicyl Fresh –perusahaan yang punya perhatian terhadap kesehatan anak-anak– terdorong untuk membantu mengatasi kondisi tersebut. Mereka membuat program"Teman Main Salicyl Fresh" yang bertujuan mendorong anak-anak lebih mengenal permainan tradisional. Adapun isi dari program ini ialah rangkaian acara yang berisi permainan dan hiburan atraktif di Ruang Terbuka Hijau (RTH).

Lebih dalam, diharapkan acara ini bakal mendorong anak-anak lebih mengenal permainan tradisional. Untuk bisa mencapai itu, Salicyl berkerja sama Komunitas Hong yang merupakan sebuah pusat kajian mainan rakyat yang biasa memberi pelatihan anak-anak untuk mempelajari budaya lokal menggelar acara ini di Taman Inklusi, Bandung, pada Minggu, 29 April 2018. “Kami melibatkan Komunitas Hong dalam Teman Main Salicyl Fresh di Bandung ini agar anak-anak semakin mengenal macam-macam permainan tradisional yang patut dilestarikan. Sangat disayangkan ketika mereka cenderung berkutat dengan gadget namun lupa akan khazanah budaya permainan tradisional nusantara milik kita,” jelas Direktur Produksi dan Supply Chain Kimia Farma, Verdi Budidarmo.

Tidak hanya ingin lebih akrab dengan berbagai permainan tradisional, acara ini membawa juga anak-anak dapat berkegiatan di alam terbuka dengan mengikuti games seru, outbond buat anak, dan aktivitas mewarnai.

Moms, tak perlu khawatir bila anak-anak main di luar ruangan karena ada bedak tabur Salicyl Freshyang dapat menghilangkan gatal-gatal dari biang keringat. Itu karena Salicyl Fresh mengandung komposisi talcum, asam salisilat, sulfur, mentol, dan balsam. "Dengan menggunakan Salicyl Fresh, kulit menjadi tetap sehat, segar, harum, dan halus," kata Verdy. Apalagi keceriaan mereka ditemani oleh 4 (empat) ikon lucu, yakni Acil, Ibo, Uta, dan Sali, membuat aktivitas mereka bakal kian menyenangkan sekaligus menjaga kesehatannya.

Untuk ke depannya, Salicyl berkomitmen akan terusmeningkatkan kualitas kesehatan anak-anak Indonesia dengan menghadirkan produk healthcare yang berkualitas. Sehingga, anak-anak tidak perlu takut lagi beraktivitas di luar ruangan. "Dalam acara Teman Salicyl sekaligus acara relaunching ini. Harapan kami, semoga anak tidak takut berlagi bermain di luar ruangan atau alam," terang Verdy.

Adapun program Teman Main Salicyl Fresh ini dilakukan beberapa kota kota besar. Usai sukses digelar di Jakarta pada Maret lalu, program dilanjutkan ke Bandung, bertepat di Taman Inklusi, Bandung. (Qalbinur Nawawi/ Foto: Istimewa)