BUMP TO BIRTH

5 Cara Atasi Kepanasan Saat Hamil



Cuaca di Indonesia kadang sulit diprediksi. Akan ada satu hari di mana kita akan merasa kepanasan atau overheating, terlebih pada ibu hamil. Namun khusus pada bumil, kondisi ini terjadi karena adanya peningkatan metabolisme seiring pertumbuhan janin.

Jika dibiarkan, kepanasan atau kegerahan bisa membuat Anda mengalami lemas, pusing, hingga pingsan. Kondisi terik matahari yang menyengat juga dapat menyebabkan bumil mengalami dehidrasi. Anda akan merasa pandangan berkunang-kunang, kelelahan, serta jumlah urin yang sedikit dan cenderung berwarna gelap.

Untuk mengatasi kondisi tersebut, ada lima cara yang bisa bumil lakukan, yakni:

  • Jaga tubuh agar tetap terhidrasi dengan mencukupi asupan cairan. Minumlah air putih minimal 2 liter sehari atau jus buah segar.

  • Kurangi konsumsi kafein, karena minuman ini dapat menyebabkan tekanan darah dan suhu tubuh meningkat sehingga bisa membuat Anda merasa lebih gerah dari sebelumnya.

  • Kurangi makanan pedas dan perbanyak makan buah dengan kandungan air tinggi, seperti melon, jeruk, semangka, juga aneka beri yang bisa dijadikan smoothies.

  • Lakukan latihan pernapasan secara rutin. Ini akan membuat tubuh lebih tenang dan relaks, sehingga suhu tubuh juga stabil.

  • Berenang juga bisa dilakukan untuk mendinginkan suhu tubuh. Setelahnya, Anda bisa menggunakan pakaian berbahan katun atau linen dengan potongan longgar. Tubuh pun menjadi lebih segar dan tubuh juga terasa sejuk. (Vonda Nabila/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)