Menjadi orang tua yang membesarkan anak di era modern saat ini tentunya menghadapi tantangan tersendiri. Salah satunya adalah keinginan anak untuk memainkan gadget sepertismartphoneatau menonton televisi.
Ini juga yang dihadapi pasangan Cynthia Lamusu dan Surya Saputra.Meskipun tidak terlalu menentang penggunaangadget, pasangan ini tentu khawatir dengan kesehatan dan tumbuh kembang Si Kembar, Tatjana dan Bima, jika terlalu seringmemainkansmartphoneatau menonton TV.
Karena hal ini, Cynthia punmembuat aturan tersendiri dalam penggunaangadgetuntuk kedua anaknya. Melalui akun Instagram anaknya,@tatjanadanbima, penyanyi yang tergabung dalam grup Be3 ini berbagi aturan yang ia dan Surya Saputra buat tersebut.
“Kami memang akhirnya sedikit bertoleransi untuk anak-anak membolehkan mereka menonton tontonan favorit mereka dari TV atau HP papa-mamanya. Tapi dengan aturan yg kami buat sendiri," ujar Cynthia. Ini aturan-aturan menggunakan gadget bagi kedua anak mereka yang diterapkan oleh pasangan tersebut.
1. Boleh menonton darigadgetkalau situasi memang betul-betul diperlukan atau sebagaireward jika anak melakukan sebuah prestasi (mau mandi, makannya pintar, minum susu habis, atau saat makan atau minum jika mereka lagi GTM)
2. Setiap menonton tidak lebih dari 15-20 menit (setelah menonton langsung ajak beraktivitas lagi, seperti membaca buku, bermain, dan lain-lain)
3. Setiap menonton (TV atausmartphone)HARUS ditemani (tidak boleh sendiri) dengan orang dewasa. Tujuannya supaya anak tetap bisa berinteraksi dan kita ajak mereka komunikasi dari apa yang mereka tonton itu.
4. Setiap menonton harus jadi bagian dari PROSES BELAJAR. Apa yang ditonton harus dipilih yang ‘bermanfaat’ untuk anak. Misalnya video lagu-lagu tentang belajar angka, huruf, dan lain-lain.
A post shared by TatjanadanBima Official (@tatjanadanbima) on
Setelah menerapkan aturan tersebut, Cynthia mengaku kedua anaknya mengalami perkembangan. Tatjana dan Bima sudah mulai belajar berhitung sambil menikmati lagu-lagu yang diputar di gadgetorang tuanya.
Pemilihan permainan yang tetap memerlukan interaksi pun dirasa tepat untuk menstimulasi kemampuan komunikasi Si Kembar. Maka, terbukti bahwa penggunaangadgetyang bijak bisa membantu perkembangan anak menjadi lebih baik.
“Jadi menurut kami, bagaimana menghadapi sigadget zaman now saat ini untuk anak-anak kita, Insya Allah bisa jadi bermanfaat juga. Asal, disikapi dengan bijaksana dengan membuat peraturan dan batasan ala orang tua masing-masing,” tambah Cynthia.
Nah, kalau Moms dan Dads, apakah juga memiliki aturan penggunaangadgetpada anak?(Vonia Lucky/SW/Dok. Instagram@cynthia_lamusu)