BABY

Moms, Perlukah Bayi Digunduli?



Banyak orang bilang kalau bayi baru lahir harus segera digunduli karena rambut pertamanya mengandung kotoran, sehingga rentan menyebabkan iritasi. Bagaimana pendapat para Moms soal ini?


Setuju

Menurut para Moms yang setuju, rambut pertama bayi memang harus digunduli karena kotor dan bisa menimbulkan penyakit. Menggunduli rambut Si Kecil dapat menghilangkan kotoran dan bakteri saat proses kelahiran. Selain itu, hal tersebut juga dapat mencegah iritasi pada Si Kecil.

Para Moms yang setuju berpendapat bahwa rambut pertama bayi dibawa dari dalam rahim, sehingga kotor karena bercampur dengan air ketuban, darah, dan lainnya. Di samping itu, menurut mereka, bayi baru lahir harus digundul supaya tumbuh rambut baru yang lebih bagus dan lebih subur dari sebelumnya. Menggunduli rambut Si Kecil biasanya dilakukan saat bayi berusia 40 hari.


Tidak Setuju

Sedangkan para Moms yang tidak setuju berpendapat bahwa rambut newborn merupakan berkah dari Tuhan. Jadi, daripada digundul, lebih baik dijaga saja. Menurut pengalaman mereka, rambut tersebut juga akan rontok dengan sendirinya tanpa perlu digunduli dan berganti dengan rambut yang baru.

Menurut pengalaman beberapa ibu yang tidak setuju rambut Si Kecil digunduli, rata-rata anak mereka belum pernah digundul dan Si Kecil tidak mengalami kendala apa pun di kepalanya. Rambut anak pun tetap tumbuh dengan subur dan indah.


Tanggapan Ahli

Dr. Stephen E. Muething dari Cincinnati Children's Hospital Medical Center, AS, berpendapat bahwa tanpa perlu dicukur, rambut newborn sebenarnya akan rontok dengan sendirinya. Namun waktu kerontokan rambut masing-masing bayi memang berbeda-beda. Ada yang rontok bahkan sebelum dilahirkan, namun ada pula yang baru rontok beberapa minggu setelah Si Kecil lahir.

Penyebab kerontokan ini juga belum diketahui secara pasti, tetapi para ahli mengatakan bahwa hal ini ada pengaruh dari hormon. Setelah rambut 'bawaan' si bayi rontok, rambut barunya pun akan segera tumbuh.
Yang perlu diketahui Moms pula, bahwa menggundul rambut newborn tidak akan membuat rambut Si Kecil tumbuh lebih cepat dan lebih tebal. (M&B/SW/Dok. Freepik)