BUMP TO BIRTH

7 Tips agar Selalu Tampil Fashionable selama Hamil



Siapa bilang ibu hamil (dan perutnya yang membesar) tidak bisa tampil menarik? Faktanya, perut yang membesar itu justru unik dan menarik untuk dipadankan dengan berbagai gaya berpakaian. Ya, Anda cuma punya waktu 9 bulan untuk menikmati bentuk baru tubuh Anda ini, jangan disia-siakan, Moms. Yuk, simak beberapa tips dari buku Hamil Tanpa Galau di bawah ini, agar bumil selalu tampil keren dan fashionable.


1. Gunakan Bump Band

Kini bump band atau sabuk elastis sudah mudah ditemukan di pasaran. Ini sangat tepat untuk menyamarkan kulit Anda, agar tidak terlihat jika ada bagian jeans yang terbuka. Atau bisa juga digunakan untuk menutupi bagian perut Anda, jika kaus yang Anda kenakan cukup pendek hingga memperlihatkan kulit Anda.


2. Pilih Celana dengan Pinggang Rendah

Agar nyaman dan tetap trendi, pilihlah celana panjang dengan pinggang rendah yang pas di bawah perut Anda.


3. Pakai Wrap Dress

Percayalah, lekuk tubuh bumil sangat seksi! Anda bisa menonjolkan lekuk tubuh saat hamil dengan mengenakan wrap dress. Berita baiknya lagi, wrap dress juga selalu muat untuk perut bumil di usia kehamilan berapa pun.


4. Nyaman Pangkal Keren

Apa pun yang Anda kenakan, asalkan nyaman dan Anda percaya diri memakainya, maka orang akan melihat Anda keren. Gunakanlah pakaian nyaman, seperti sweater, jaket, baju longgar, dan baju berbahan ringan.


5. Gunakan Atasan Panjang

Jika Anda tidak ingin terlalu menonjolkan bagian perut, maka Anda bisa menggunakan atasan panjang yang menutupi paha. Pasangkan dengan legging kesayangan Anda dan sepatu ankle boots yang nyaman.


6. Bantuan Karet Rambut

Perut semakin besar, semakin banyak pula celana yang tidak muat dipakai lagi? Solusinya, gunakan karet rambut di sekitar kancing celana Anda. Kemudian, lingkarkan di sekitar kancing pengait. Cara ini membantu melonggarkan celana Anda agar muat dan tetap nyaman dipakai, Moms.


7. Tambahan Aksesori

Kebanyakan bumil lebih sering memilih pakaian longgar, berbahan nyaman, dan tak banyak motif. Tidak ada yang salah dengan pilihan pakaian seperti ini, kok. Kalau Anda merasa gaya seperti ini kurang fashionable, maka Anda bisa menambahkan bantuan aksesori, seperti kalung, ikat pinggang atau sling bag. Dijamin tampilan Anda langsung terlihat lebih fashionable. (Tiffany Warrantyasri/SW/Dok. Freepik)