ASK THE EXPERT

Bagaimana Cara Menghadapi Suami yang Hobi Belanja?



T: Bagaimana cara menghadapi suami yang hobi belanja sampai mengganggu keuangan kami?

J: Penting untuk segera membuka komunikasi dengan suami dan membahas persoalan ini. Jalin komunikasi yang tetap hangat dan penuh perhatian serta kasih sayang. Hal penting yang tak boleh dilupakan adalah menghindari segala bentuk tuduhan, saling menyalahkan, dan tuntutan yang berlebih terhadap pasangan.

Sampaikan bahwa perilaku konsumtif pasangan sudah dirasakan mengganggu. Jabarkan secara detil, apa yang membuat perilaku tersebut dirasakan mengganggu, kapan hal tersebut dirasakan, bagaimana dampaknya terhadap keluarga, dan lain sebagainya.

Kompromikan dengan pasangan, ciptakan kesepakatan bersama, sampai di mana batas perilaku yang bisa ditolerir dan diterima. Jika perlu, buat saja kesepakatan secara tertulis. Saling berkomitmen bahwa kesepakatan tersebut akan dijalankan oleh kedua belah pihak, usahakan untuk saling bekerjasama.

Ingatkan kepada suami bahwa sebagai upaya dari komitmen tersebut, istri akan berusaha untuk membantu dengan cara mengingatkan suami apabila ada perilaku yang mengindikasikan terlanggarnya komitmen atau kesepakatan yang sudah dibuat.

Begitu juga sebaliknya ya, Moms. Komunikasikan juga kesulitan atau hambatan apa yang diantisipasi dapat terjadi dalam menjalani kesepakatan tersebut. Jangan sungkan untuk meminta bantuan kepada pasangan atau bahkan orang lain, jika merasa kesulitan dalam mengatasi hasrat untuk berbelanja.

Dijawab oleh Dessy Ilsanty, M.Psi, Psikolog. (M&B/TW/SW/Dok. Freepik)