Semua Moms pasti setuju, bahwa ASI adalah satu-satunya minuman sekaligus makanan terbaik untuk bayi hingga usianya 6 bulan. Namun setelah melewati usia tersebut, ASI saja tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuhnya akan nutrisi, Moms. Maka sangat penting untuk mulai memberikan MPASI atau makanan pendamping ASI.
Apa sih MPASI yang tepat untuk Si Kecil? Tidak perlu dipungkiri, MPASI buatan sendiri tentu yang terbaik, karena Moms bisa menjaga nutrisi dan kebersihannya. Namun pada kondisi tertentu, sesekali memberikan bubur bayi instan tidak masalah kok, Moms.
"MPASI komersial dibuat berdasarkan ketentuan khusus yang ditetapkan oleh lembaga kesehatan dunia (WHO). Ketentuan ini meliputi standar keamanan, higienitas, dan kandungan nutrisinya. MPASI komersial mengandung zat pengawet yang aman bagi bayi, dibuat dengan steril, dan memiliki kandungan makro dan mikronutrien yang sesuai kebutuhan nutrisi bayi," tulis dr. Angga Wirahmadi, SpA, pada situs Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI).
Nah, Moms mau tahu bubur bayi instan yang recommended untuk Si Kecil? Ini daftarnya!
*Urutan rekomendasi dibuat berdasarkan abjad, bukan peringkat.
Baby Bar Cereal
Dok. Baby Bar
Setelah Si Kecil sudah bisa menikmati puree, maka Baby Bar Cereal ini bisa Anda coba berikan, Moms. Makanan bayi ini terbuat dari beras merah organik, kacang hijau, barley, oat, dan beragam bahan makanan kaya nutrisi lainnya. Praktis dan enak, cocok untuk dibawa traveling!
Untuk beli klik di sini SHOPEE
Cerelac
Bergizi lengkap dan pilihan rasanya banyak! Cerelac mengandung zat besi, zinc, vitamin A, vitamin C, yang membantu melengkapi kebutuhan nutrisi harian Si Kecil. Rasanya pun bisa Anda pilih sesuai selera anak, ada rasa beras merah, bananalicious, hingga perpaduan rasa wortel, bayam, dan labu. Enak!
Untuk beli klik di sini SHOPEE
Farley's Rusk
Ini adalah makanan selingan untuk anak 1-5 tahun yang dirancang untuk membantu pembukaan gusi karena pembukaan gigi. Biskuit ini bisa dinikmati langsung atau bisa juga disajikan dengan susu.
Untuk beli klik di sini SHOPEE
Gasol Organic Flour
Ini adalah bubuk bubur MPASI yang cocok untuk anak 6 sampai 9 bulan. Produk ini dibuat dari bahan organik dan benih unggul, tanpa hasil rekayasa genetika. Gasol Organic Flour diproduksi tanpa pengawet, perasa, pewarna, maupun pewangi buatan.
Untuk beli klik di sini SHOPEE
Gerber Lil Bits Oatmeal
Sereal bayi dengan buah asli, cocok dan lezat untuk MPASI Si Kecil. Ini diperkaya zat besi dan 10 vitamin dan mineral penting. Teksturnya juga cocok untuk membantu Si Kecil belajar mengunyah dan mengenal rasa dan tekstur makanan. Gerber Oatmeal juga bisa diberikan untuk anak di atas 1 tahun, tinggal tambahkan susu atau jus saja, Moms.
Untuk beli klik di sini Tokopedia
Heinz By Nature
Makanan siap saji ini mengandung nutrisi yang tepat untuk memenuhi kebutuhan gizi bayi Anda, Moms. Terbuat dari bahan-bahan pilihan, tanpa gula dan garam tambahan! Pilihan rasanya banyak banget, ada beef & sweet potato mash, cheesy tomato pasta, cottage pie, dan masih banyak lagi rasa menggiurkan yang pasti disukai Si Kecil.
Untuk beli klik di sini Tokopedia
Milna Goodmil
Ini tepat untuk Si Kecil yang sedang belajar menikmati makanan padat, karena tekstur Milna Goodmil telah disesuaikan sebagai peralihan dari makanan halus ke padat. Pilihan rasanya juga banyak dan enak semua, Moms. Produk ini juga bebas kasein, bebas gluten, dan tidak mengandung susu sapi, lho!
Untuk beli klik di sini SHOPEE
Peachy Puree
MPASI dalam kemasan yang praktis dan nyaman untuk dibawa traveling. Produk ini terbuat dari bahan-bahan alami pilihan dengan pilihan rasa luas yang cocok untuk anak usia 6 bulan ke atas.
Untuk beli klik di sini SHOPEE
Promina Homemade
Enak dan mudah dimasak karena hanya butuh waktu 10 menit saja! Moms bisa kreasikan dengan makanan favorit Si Kecil yang berusia di atas 8 bulan.
Untuk beli klik di sini SHOPEE
Yummy Bites Cereal
MPASI ini tinggi vitamin B1, B2, B3, B6, B12, dengan tekstur lembut yang cocok untuk anak 7 bulan ke atas. Pilihan rasanya banyak dan pasti disukai Si Kecil.
Untuk beli klik di sini SHOPEE