FAMILY & LIFESTYLE

Rekomendasi Toko Tas Berdesain Unik, Artsy, dan Cantik



Sebagai langkah go green atau menjaga kesehatan lingkungan, maka penggunaan tas kain saat ini jadi semakin populer. Pasalnya, sekarang banyak pusat perbelanjaan yang mengharuskan pembeli untuk memakai tas kain guna membawa barang-barangnya dan bukan tas plastik lagi.

Selain itu, memiliki tas kain dengan ragam motif yang unik juga menjadi gaya hidup baru, karena menambah nilai fashion dari penggunanya. Nah, Moms juga mau punya tas unik, lucu, cantik, dan bisa dipakai kapan pun, saat berbelanja maupun beraktivitas sehari-hari, untuk Anda maupun Si Kecil? Intip rekomendasi tokonya dari M&B berikut ini dulu, yuk!

1. Liunic On Things

Toko satu ini menjual tas dengan model dan desain yang unik, buatan seniman Martcellia Liunic. Ia bersama temannya, Tasya Tirsa, telah memulai usaha ini sejak 4-5 tahun lalu. Tak hanya tas, ragam desain yang dimiliki juga meliputi topi, aksesoris, hingga masker yang unik.

2. Ideku Handmade

Martha Puri Natasande and Team merupakan penggagas dari toko satu ini. Saking disukainya, setiap toko ini mengeluarkan model dan motif baru, pasti akan selalu habis ludes! Jadi, pastikan Moms tetap up-to-date untuk informasi di akun mereka, ya.

3. Tropis Studio

Toko ini telah ada sejak 2014 dan dirintis oleh Ressa, yang juga seorang ibu. Ia telah mendesain beragam tas, dompet, bahkan scarf dan pernah berkolaborasi dengan seniman lainnya. Motifnya sendiri banyak menggunakan gambar bunga, yang mungkin jadi favorit Moms juga.

4. SORESORE

Moms suka dengan desain bergambar wajah, hewan, atau flora yang unik dan punya ciri khas? Boleh mampir ke toko ini yang memiliki ragam tas dan aksesoris lain yang bisa memuaskan rasa suka Anda pada desain tersebut.

5. Linoluna

Tak hanya untuk dipakai sendiri, Moms juga bisa memberikan tas dengan desain unik dari toko ini. Selain tas, Anda juga bisa menemukan pakaian untuk Si Kecil dengan desain khusus serta hiasan yang bisa mempercantik rumah Anda tentunya.

6. Hip.Me

Bagi Anda yang menyukai tas dengan desain buah-buahan penuh warna, toko ini jadi jawabannya. Tak hanya tas jinjing, Moms juga bisa menemukan tas untuk perlengkapan makeup yang cantik dan bagus untuk dibawa travelling, nih.

(Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik, Instagram @liuniconthings, @idekuhandmade, @tropisid, @soresore.yk, @linoluna_id, @hip.me)