BABY

Bolehkah Bayi yang Sedang Demam Dimandikan?



Saat bayi Anda mengalami demam, mungkin Moms memilih untuk tidak memandikan Si Kecil dengan alasan takut demamnya justru bisa makin tinggi. Namun, ternyata hal ini hanyalah mitos belaka, Moms, karena memandikan bayi saat demam sesungguhnya merupakan hal yang tidak dilarang.

Bayi yang sedang demam tetap boleh dimandikan dengan syarat menggunakan air hangat. Moms hanya perlu memastikan air yang Anda gunakan untuk memandikan Si Kecil cukup hangat dan tidak terlalu panas. Melansir laman Hello Sehat, bila Anda menggunakan air yang terlalu panas saat memandikan Si Kecil yang sedang demam, hal tersebut dikhawatirkan bisa membuat kulit bayi terluka dan Si Kecil juga bisa menggigil sesudah dimandikan.

Baca juga: 6 Cara Alami Menurunkan Demam pada Bayi

Apa yang harus dilakukan ketika bayi menggigil?

Ketika bayi menggigil saat dimandikan, sebaiknya Moms harus segera mengangkat Si Kecil dari bak mandinya dan memakaikannya pakaian hangat. Namun, sebisa mungkin jangan memakaikan pakaian yang terlalu tebal dan memiliki banyak lapisan. Karena bila Moms melakukan hal tersebut, itu justru bisa meningkatkan suhu tubuh Si Kecil sehingga demamnya pun akan makin tinggi.

Untuk mengantisipasi bayi menggigil saat dimandikan, pastikan Si Kecil sudah diberikan obat penurun panas sebelum dimandikan. Kombinasi dari pemberian obat penurun panas dan memandikan Si Kecil dengan air hangat ini bisa membantu menurunkan demam bayi lebih baik.

Perlu diperhatikan pula soal waktu saat memandikan bayi yang sedang demam ini. Moms disarankan untuk tidak membiarkan bayi mandi dalam waktu yang lama sehingga bisa membuatnya menggigil, karena kondisi menggigil ini hanya justru akan meningkatkan suhu tubuh bayi, bukan membantu menurunkan suhu tubuhnya.

Baca juga: 7 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan saat Anak Demam

Cara lain memandikan bayi yang sedang demam

Selain memandikannya dengan air hangat, Moms bisa menggunakan cara lain yang lebih aman saat memandikan bayi yang sedang demam. Anda bisa memandikan Si Kecil dengan hanya membasuhnya menggunakan handuk atau waslap yang telah dicelupkan air hangat.

Hindari memandikan bayi dengan air dingin

Satu hal yang perlu Anda ingat, meski memandikan bayi yang sedang demam merupakan hal yang tidak dilarang, jangan sampai Anda memandikan Si Kecil dengan air dingin ya, Moms, karena paparan suhu rendah dari air dingin yang secara tiba-tiba mengguyur tubuh Si Kecil akan menyebabkan pembuluh darah kulit menutup dan membuat panas tetap berada di dalam tubuh. Jadi, meskipun Si Kecil akan merasa dingin di luar, suhu akan tetap sama panasnya di dalam tubuhnya.

Baca juga: Benarkah Mandi Malam Berbahaya bagi Bayi?

(M&B/Vonda Nabilla/SW/Foto: Freepik)