BUMP TO BIRTH

7 Bagian Tubuh yang Sering Bengkak saat Hamil



Salah satu keluhan kehamilan yang cukup sering terjadi adalah kaki bengkak. Namun, ternyata tak cuma kaki yang sering mengalami bengkak saat hamil, beberapa bagian tubuh lainnya juga kerap bengkak.

Perlukah ini dikhawatirkan? Jangan panik berlebih, Moms, karena bagian tubuh membengkak saat hamil termasuk normal dan umum terjadi, kok. Nah, agar bumil tak bingung dengan bengkaknya beberapa bagian tubuh Anda, yuk, ketahui bagian tubuh mana saja yang paling sering bengkak saat hamil.

1. Kaki

Ini mungkin bagian tubuh yang paling sering mengalami bengkak saat hamil ya, Moms. Bengkak pada kaki lebih sering menyerang area mata kaki hingga telapak kaki. "Rahim yang terus membesar akan menekan pembuluh darah dan sel-sel limpatik yang bertugas untuk mengembalikan darah ke sirkulasi," jelas Dr. Kameelah Phillips, M.D, dokter obgyn dan pendiri Calla Women's Health, pada Parents.

Untuk mencegah gangguan ini, Moms bisa coba kenakan alas kaki yang nyaman, rutin mengistirahatkan kaki, dan meninggikan kaki Anda jika bengkak sudah mulai terjadi.

Baca juga: Penyebab Kaki Bengkak saat Hamil dan Cara Mengatasinya

2. Bibir dan hidung

"Hidung mudah bengkak saat hamil atau merasa mampat karena pembuluh-pembuluh kecil di sinus mengembang seiring dengan meningkatnya darah dan cairan tubuh saat hamil," ujar Dr. Kameelah. Tak jarang, kondisi ini menyebabkan ibu hamil mudah mimisan. Jika bumil sering mengalami mimisan, konsultasikan dengan dokter kandungan Anda ya, Moms.

Penyebab yang sama juga terjadi pada bibir bumil yang kerap menebal dan membengkak saat hamil. Jika ini mengganggu Anda, kompres dengan es atau air dingin akan membantu meredakan bengkak di bibir.

3. Gusi

Gusi ibu hamil jauh lebih sensitif dibandingkan ketika tidak hamil. Tentunya ini disebabkan oleh peningkatan aliran darah dan cairan dalam tubuh, Moms. Gusi sensitif membuat bumil rentan mengalami radang gusi dan masalah mulut, yang jika dibiarkan bisa berakibat fatal untuk kesehatan janin. Jika Anda mengalami radang gusi, segera konsultasikan ke dokter.

4. Mata

Sebenarnya semua bagian di wajah bisa dengan mudah bengkak saat hamil, termasuk mata, terutama di bagian lingkaran hitam di bawah mata. Kondisi ini bisa makin parah jika bumil mengalami insomnia karena beberapa keluhan kehamilan membuat Anda jadi sulit tidur lelap.

Namun, ini tidak berbahaya kok, Moms, hanya memang akan mengganggu penampilan. Untuk meredakannya, Moms bisa mengompres mata dengan es atau air dingin setiap kali mata terasa tebal.

5. Payudara dan puting

Persiapan menyusui Si Kecil mulai terjadi sejak Anda memasuki trimester 2, dan saat itulah payudara juga puting Anda terasa membengkak. Semua terasa lebih sensitif sekarang, dan ukuran payudara Anda mungkin akan membesar.

Gunakanlah bra yang nyaman untuk payudara bumil yang sedang sensitif. Ya, benar, ini waktunya berbaik hati pada diri sendiri untuk membeli beberapa bra baru yang bisa Anda gunakan hingga masa menyusui nanti.

6. Jari

Tak hanya jari kaki, jari tangan dan pergelangan tangan bumil pun bisa ikut membengkak. Ini semua terjadi karena aliran darah bumil yang makin deras dan cairan tubuhnya meningkat pesat. Jari dan pergelangan tangan yang membengkak bisa membuat Anda merasa kebas, sulit digerakkan, hingga nyeri kesemutan.

Untuk mencegahnya, coba kurangi konsumsi garam harian Anda, dan lepas cincin sekarang juga sebelum bengkak membuat cincin jadi sulit dilepas dari jari Anda.

7. Vagina

Ya, area vagina Anda juga bisa bengkak dan jadi lebih sensitif saat hamil lho, Moms. Ini umumnya mulai terjadi ketika kehamilan memasuki trimester 2 dan 3. Nah, ini juga yang membuat hubungan intim saat hamil terasa lebih menyenangkan! Jadi, tak semua bengkak menjadi gangguan, kan? (M&B/Tiffany Warrantyasri/SW/Foto: Freepik)