Majunya teknologi dan perkembangan industri musik seolah bertolak-belakang dengan keadaan lagu anak di Indonesia. Dewasa ini, lagu anak di Indonesia seolah mati suri. Acap kali kita mendengar anak-anak sudah menyanyikan lagu-lagu dewasa yang tidak sesuai usia mereka. Keprihatinan ini pun diungkapkan oleh Henny Purwonegoro, salah satu pemerhati lagu anak Indonesia. Ia menyebutkan, seharusnya anak tetaplah seorang anak, walaupun zaman sudah berubah.
“Saya agak prihatin, karena lagu anak terkenal zaman dahulu harus tenggelam dan tergeser dengan lagu-lagu zaman sekarang. Anak-anak tidak bisa disalahkan, karena mereka terbiasa mendengar lagu-lagu dewasa sehari-seharinya,” ucapnya.
Ia pun mengungkapkan kerinduannya pada lagu anak masa lampau yang sarat pendidikan. “Semoga lagu-lagu anak tidak punah. Jangan sampai nantinya anak-anak tidak tahu lagu Bintang Kecil atau Pelangi-pelangi,” ujarnya dalam acara Lomba Aksi Seni Anak Indonesia 2014 di Pinisi Edutainment Park, Jakarta, pada (27/02). Sebagai orangtua, Anda wajib mengenalkan dan memutarkan lagu-lagu anak untuk buah hati Anda agar mereka tetap bisa riang gembira menyanyikan lirik-lirik lagu yang sesuai dengan dunia masa kecilnya. (Sagar/DMO/Dok. M&B)