BUMP TO BIRTH

Tips untuk Kehamilan dengan TBC



Wanita hamil memang rentan terinfeksi berbagai bakteri, termasuk bakteri TBC. Kasus wanita yang mengidap TBC saat hamil tentu mengkhawatirkan. Tidak hanya berisiko terhadap dirinya sendiri, tetapi juga terhadap janin yang dikandungnya. Untuk itu, deteksi TBC saat hamil perlu dilakukan sedini mungkin agar Sang Bumil bisa mendapatkan penanganan tepat.

Jika Anda didiagnosis TBC saat hamil, ini bukan akhir segalanya. Ada beberapa cara atau tips berikut yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kehamilan Anda, seperti dilansir dari Babycentre.

1. Jaga diet seimbang Anda dan tetap dapatkan udara segar yang cukup.
2. Pastikan Anda teratur mengonsumsi obat-obatan yang diresepkan dokter, dan jangan abaikan dosis yang telah ditentukan.
3. Pastikan Anda tidak melewatkan setiap kunjungan antenatal dan konsultasi ke dokter lainnya. Pantau juga kesehatan janin Anda.
4. Laporkan efek samping, seperti perubahan fisik, keluhan sakit kepala atau mual yang meningkat dengan Sang Dokter segera.
5. Jaga kebersihan diri dengan baik. Pastikan Anda mencuci tangan secara teratur, serta menutup mulut dan hidung dengan tisu ketika Anda batuk atau bersin, sehingga Anda tidak menyebarkan kuman TBC di sekitar Anda.
6. Pastikan Anda membuang segala peralatan bekas pakai ke dalam tempat sampah yang tertutup.
7. Tetap berpikir positif tentang kesehatan Anda. Penyakit Anda tentu bisa diobati, jika Anda menaati pengobatan dari dokter. (Aulia/DMO/Dok. M&B)