Sebagian anak kerap mengalami intoleran atau alergi terhadap gluten. Banyak juga ibu yang khawatir dengan kecukupan nutrisi Si Kecil yang mengalami intoleran gluten. Pasalnya, hampir seluruh jenis makanan mengandung gluten, seperti roti, sereal, kue, biskuit, pasta, pizza, jenis-jenis saus, mayonnaise, dan makanan olahan yang terbuat dari biji-bijian. Wujud gluten lainnya juga dapat dijumpai dalam daging olahan, seperti sosis, kaldu, cuka, mustard, dan acar. Namun, Anda tidak perlu khawatir, ada beberapa alternatif untuk mengganti kebutuhan gluten Si Kecil. Berikut beberapa tipsnya dilansir dari M&B UK.
1. Cermat lah memilih makanan. Saat ini, sudah banyak roti atau produk baru yang bebas gluten. Jadi, Anda cukup memeriksa label kemasan makanan Si Kecil untuk mengetahui apakah ada kandungan gluten atau tidak.
2. Ganti penggunaan tepung terigu dengan tepung soba. Tepung ini terbuat dari benih yang tidak termasuk kelompok biji-bijian sehingga bebas gluten. Umumnya, tepung soba digunakan untuk membuat pancake. Tepung alternatif lainnya adalah beras, jagung (maizena), kedelai, sagu, tapioka, buckwheat, millet, amaranth, sorgum, quinoa, arrowroot, dan tepung kentang.
3. Siapkan sarapan dengan menu pancake yang menggunakan tepung soba untuk Si Kecil. Tambahkan dengan potongan buah dan yoghurt untuk sarapan yang lebih sehat dan bergizi. Selain itu, Anda juga bisa menyiapkan menu roti bebas gluten dengan topping orak-arik telur dan tambahkan pula beberapa potongan tomat.
4. Jika Si Kecil penggemar pizza, Anda bisa membuatkannya menu pizza dengan menggunakan tepung soba. Beberapa restoran pizza juga menyediakan pilihan menu bebas gluten di restoran mereka.
5. Utamakan aneka makanan yang bebas gluten untuk menu makanan Si Kecil, seperti sayur-mayur dan buah segar, daging segar, seperti daging ayam dan ikan, telur, kacang-kacangan dan polong-polongan segar, susu (Anda tetap perlu memeriksa label), serta lemak, dan minyak. (Aulia/DC/dok.M&B)