Menjaga kehamilan perlu dilakukan sejak test pack menunjukkan tanda positif. Meski janin belum terlalu besar, trimester pertama merupakan masa kehamilan yang paling rentan untuk dijalani. Ada sejumlah gerakan yang tidak boleh dilakukan ibu hamil muda.
Saat hamil muda, bukan berarti Moms tidak boleh beraktivitas, tapi ada sejumlah gerakan atau aktivitas yang sebaiknya dihindari karena dapat membahayakan janin. Dikutip dari Healthline, berikut ini beberapa gerakan yang harus dihindari saat hamil muda agar kesehatan janin Anda tetap terjaga.
1. Duduk dan berdiri terlalu lama
Selama kehamilan, berada dalam posisi yang sama untuk jangka waktu yang terlalu lama sangat tidak disarankan. Hal tersebut bisa menyebabkan berbagai masalah, termasuk kaki bengkak dan masalah pembuluh darah. Cobalah untuk mengambil jeda secara berkala untuk bergerak bila Anda sedang duduk atau duduk sejenak saat Anda sudah terlalu lama berdiri. Berpindah posisi secara berkala bisa melancarkan peredaran darah yang tentu saja baik bagi kesehatan Anda dan janin.
2. Membungkuk terlalu lama
Moms juga sebaiknya menghindari aktivitas yang membutuhkan gerakan membungkuk terlalu lama, seperti mencuci baju, menyapu, dan mengepel. Pastikan Anda menghentikan kegiatan tersebut saat sudah merasa lelah atau tubuh terasa tidak nyaman. Tak hanya bisa memberikan tekanan pada area perut, gerakan membungkuk juga bisa mengganggu keseimbangan tubuh sehingga Anda pun rentan terjatuh.
3. Membersihkan kotoran kucing
Terkadang bagi pemiliknya, binatang peliharaan sudah seperti anak sendiri ya, Moms. Namun, Anda sebaiknya tidak membersihkan kotoran kucing saat hamil. Pasalnya, di dalam kotoran kucing terdapat banyak sekali bakteri dan parasit. Salah satunya adalah toksoplasma, yang sangat berbahaya buat bumil. Toksoplasma bisa menimbulkan bahaya bagi kehamilan Anda, seperti menyebabkan keguguran atau kelahiran mati.
4. Berendam air panas atau sauna
Meskipun bisa membuat Anda merasa rileks, berendam air panas atau sauna ternyata sangat tidak disarankan untuk bumil, terutama saat hamil muda. Menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh American Journal of Epidemiology, melakukan aktivitas tersebut bisa meningkatkan risiko keguguran. Berendam di air panas dapat meningkatkan suhu tubuh dan ini akan bisa menyebabkan masalah pada janin, termasuk meningkatkan risiko terjadinya cacat lahir.
5. Melakukan olahraga berat
Berolahraga memang tidak dilarang saat hamil, Moms. Olahraga bahkan bisa membuat tubuh tetap bugar untuk menjalani kehamilan. Namun, hindari olahraga berat atau intensitas tinggi, seperti angkat beban dan aerobik. Jenis olahraga tersebut dapat memberikan tekanan pada bagian perut.
Begitu juga dengan jenis olahraga yang mengharuskan Anda melompat atau melakukan kontak fisik seperti voli, bulutangkis, dan basket. Lakukanlah olahraga ringan seperti berjalan kaki atau yoga. Olahraga yang tepat saat hamil dapat membantu mengurangi insomnia, nyeri otot, dan kenaikan berat badan berlebih.
6. Tidur tengkurap
Posisi tidur juga menjadi hal yang harus diperhatikan saat hamil, Moms. Menurut American Pregnancy Association, bumil sebaiknya menghindari posisi tidur tengkurap. Sebab, saat hamil ukuran payudara akan makin besar dan menyebabkan ketidaknyamanan bila tidur tengkurap. Lagi pula, tidur tengkurap dapat memberikan tekanan pada perut Anda.
Adapun posisi tidur yang disarankan saat hamil adalah miring ke arah kiri. Posisi tersebut dapat membuat sirkulasi darah dan oksigen ke janin menjadi lebih lancar.
7. Menggunakan sepatu hak tinggi
Apakah selama ini Moms pengguna sepatu hak tinggi? Sebaiknya hentikan kebiasaan tersebut saat hamil. Sepatu hak tinggi dapat menyebabkan ketidakseimbangan saat berdiri dan bisa mengakibatkan jatuh. Jadi, gunakanlah sepatu dengan hak datar agar lebih nyaman dan terhindar dari jatuh.
8. Mengecat dinding
Memang tidak ada alat ukur yang dapat memastikan kadar racun dari sebuah cat, karena bergantung pada bahan pelarut dan kandungan bahan kimia pada cat. Namun, menghirup uap dari cat dapat membahayakan kesehatan janin Anda. Mintalah bantuan orang lain bila rumah Anda sudah perlu dicat ulang ya, Moms.
Saat hamil memang ada batasan yang harus dipatuhi demi menjaga kesehatan janin hingga persalinan tiba. Jadi, pastikan Anda tidak melakukan aktivitas atau gerakan yang tidak boleh dilakukan ibu hamil muda, seperti yang tertera di atas ya, Moms. (M&B/RF/Foto: Freepik)