FAMILY & LIFESTYLE

TikTok, Tokopedia, dan ShopTokopedia Rekap Perjalanan Bisnis 2024



Setelah satu tahun menyepakati kemitraan strategis, TikTok, Tokopedia, dan ShopTokopedia terus melanjutkan upaya penguatan kolaborasi untuk membawa dampak positif kepada lebih banyak masyarakat serta mendorong pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.

TikTok dukung Tokopedia dan ShopTokopedia di era discovery e-commerce

Sebagai platform berbagi video singkat terdepan, 125 juta pengguna di Indonesia datang ke TikTok setiap bulan untuk mencari hiburan dan inspirasi dari beragam konten yang dibagikan para kreator. Banyak juga pengguna yang menemukan inspirasi produk dari para penjual yang mempromosikan produk mereka, baik melalui video singkat maupun siaran langsung yang interaktif. Semua ini dimungkinkan berkat kekuatan penemuan TikTok. Kekuatan penemuan ini juga mendukung era discovery e-commerce.

Communications Director TikTok Indonesia, Anggini Setiawan, menjelaskan, “Kekuatan penemuan TikTok memungkinkan pengguna Tokopedia dan ShopTokopedia serta kreator untuk tidak hanya terhibur, tapi juga menemukan konten dan produk yang mereka butuhkan. Masyarakat dapat mengakses berbagai sajian konten dari para kreator dan penjual, mulai dari unboxing, tutorial, hingga cara pakai, yang bisa menginspirasi pembelian produk kebutuhan dari jutaan penjual di Tokopedia dan ShopTokopedia.”

Tokopedia dan ShopTokopedia dorong pertumbuhan ekonomi digital

“Di era discovery e-commerce, pelaku usaha bisa mencapai lebih lewat konten promosi dan pemasaran dalam bentuk video pendek hingga live di platform seperti TikTok. Pemanfaatan teknologi dengan cara baru ini bisa mendorong kemajuan pelaku usaha dan pertumbuhan ekonomi digital,” kata Head of Communications of Tokopedia and TikTok E-commerce, Aditia Grasio Nelwan.

“Era discovery e-commerce pun melahirkan profesi baru, yaitu kreator. Affiliate content creators memperoleh penghasilan dengan mempromosikan atau memasarkan produk para penjual di Tokopedia dan ShopTokopedia lewat konten video yang relevan di TikTok. Peran positif kreator terhadap kemajuan pelaku usaha, khususnya UMKM, melatarbelakangi Tokopedia dan ShopTokopedia untuk menggelar program pemberdayaan kreator, yaitu Creators Lab dan Youth Affiliate Program,” tambah Aditia.

Sejak diluncurkan pada pertengahan 2024, Creators Lab telah melatih ratusan kreator dari beragam latar belakang, termasuk komunitas difabel. Inisiatif ini menghasilkan berbagai dampak positif. Di sisi lain, Youth Affiliate Program memberikan pelatihan kepada generasi muda di sejumlah universitas untuk menjadi kreator ulung.

Transaksi puncak 12.12 ShopTokopedia lewat LIVE TikTok naik 50 kali

Tokopedia dan ShopTokopedia memungkinkan masyarakat untuk menemukan berbagai produk kebutuhan lewat pengalaman yang mulus, kohesif, dan komprehensif, serta kampanye kolaboratif, seperti always-on campaign Beli Lokal dan Promo Guncang di setiap tanggal kembar. Di jam pertama puncak kampanye Promo Guncang 12.12 tahun ini, nilai transaksi di ShopTokopedia melalui fitur LIVE di TikTok bahkan tercatat meningkat hingga 50 kali lipat dibandingkan hari biasa.

Tokopedia dan ShopTokopedia memiliki keunggulan masing-masing yang melengkapi satu sama lain untuk membawa dampak positif bagi pertumbuhan perdagangan daring dan ekonomi digital tanah air. Di Tokopedia, masyarakat cenderung sudah mengetahui apa yang dibutuhkan atau akan dibeli.

Berbeda dengan di ShopTokopedia, masyarakat cenderung mengonsumsi konten video di TikTok terlebih dahulu sebelum akhirnya terinspirasi membeli produk dari penjual di ShopTokopedia. (M&B/SW/Foto: Dok. Tokopedia)