Kasih sayang merupakan hal terpenting yang harus Anda berikan sejak Si Kecil dilahirkan. Hal itu dapat ditunjukkan dengan mengungkapkan rasa cinta Anda melalui pelukan, ciuman, dan kata-kata, serta apresiasi terhadap segala hal positif yang ia lakukan. Jika Anda kurang memberikan kasih sayang kepada Si Kecil, ia akan tumbuh menjadi anak yang mudah emosi.
Menurut Rosdiana Setyaningrum, M.Psi, MHPEd, anak yang selalu mendapatkan kasih sayang dari orangtuanya akan tumbuh menjadi anak yang cepat tangkap. Ia pun akan memiliki ingatan yang kuat, mampu berpikir efisien, serta tingkah lakunya menjadi lebih baik.
“Namun jangan hanya fokus menyayangi Si Kecil saja, Anda juga harus menunjukkan kasih sayang kepada suami melalui pelukan, pujian, dan ungkapan kata-kata sayang. Dengan begitu, ia akan merasa lingkungan di sekitarnya penuh dengan kasih sayang dan melakukan hal yang sama saat tumbuh dewasa,” ujar Diana dalam talk show 'Kasih Sayang dan Pola Asuh Anak' bersama Sleek Baby pada Sabtu (17/10) di Mother&Baby Fair 2015 Jakarta.
Selain memberikan kasih sayang kepada Si Kecil, jangan lupa untuk mengajarinya mencintai diri sendiri, serta membagi rasa sayangnya dengan berbagi, menolong, dan berempati kepada sesama. Hal itu pun akan membuatnya lebih menghargai diri sendiri, tumbuh dengan kepribadian yang baik, dan lebih percaya diri. (Sagar/DC/Dok. M&B UK)