FAMILY & LIFESTYLE

9 Foundation yang Tepat untuk Berbagai Jenis Kulit



Alas bedak atau foundation merupakan salah satu riasan dasar yang paling penting. Penggunaan foundation yang tepat dapat membuat wajah tampak halus dan mulus. Foundation juga mampu menutupi flek hitam pada wajah, mengoreksi warna kulit, dan menutupi jerawat. Namun jika salah pilih foundation, wajah Anda justru akan terlihat seperti memakai topeng dan menyebabkan masalah kulit, seperti jerawat. Kenali jenis foundation yang tepat untuk jenis kulit Anda, agar pemakaian foundation membuat wajah Anda tampak flawless.

1. Oil Based Foundation

Foundation dengan bahan dasar minyak ini cocok untuk Anda yang memiliki kulit kering. Oil based foundation dapat melembapkan wajah, memberikan hasil yang ringan, dan cocok digunakan sehari-hari.

2. Cream Foundation

Cream foundation memiliki tekstur yang lembut seperti krim dan mengandung banyak pelembap. Foundation ini juga cocok untuk Anda yang memiliki kulit kering. Cream foundation memiliki pigmentasi yang baik, sehingga dapat menutupi garis halus dan jerawat. Cocok digunakan untuk acara formal.

3. Mousse Foundation

Foundation ini memiliki tekstur lembut dan halus seperti busa. Mousse foundation cocok digunakan sehari-hari, karena teksturnya ringan dan memiliki banyak kandungan air di dalamnya. Mousse foundation cocok untuk kulit kering.

4. Matte Foundation

Matte foundation cocok digunakan oleh Anda yang memiliki kulit berminyak, karena memiliki teksurnya cepat kering dan tidak mengandung minyak. Namun, jangan terlalu tebal menggunakan matte foundation, agar tidak terlihat seperti memakai topeng.

5. Powder Foundation

Dapatkan hasil riasan natural dengan powder foundation yang memiliki tekstur seperti bedak. Foundation ini amat ringan dan tidak mengandung pelembap. Cocok digunakan oleh Anda yang memiliki kulit berminyak.

6. Liquid Foundation

Foundation berbentuk cair ini cocok digunakan oleh semua jenis kulit, karena teksturnya yang lembut dan cepat menyerap. Bagi Anda yang memiliki kulit kering, gunakan liquid foundation berbahan dasar minyak, sementara untuk kulit berminyak dapat menggunakan yang berbahan dasar air.

7. Spray Foundation

Spray foundation mudah digunakan dan dapat menutupi kekurangan pada kulit wajah Anda. Spray foundation cocok digunakan semua jenis kulit.

8. Sheer Foundation

Untuk Anda yang memiliki kulit normal, Anda dapat menggunakan sheer foundation. Teksturnya yang lembut dan ringan membuat wajah Anda terlihat lebih segar, serta bebas minyak. Foundation ini juga lebih menyatu dengan kulit wajah.

9. Stick Foundation

Foundation ini cocok untuk kulit normal. Stick foundation dapat menutupi flek hitam dengan sangat sempurna, namun teksturnya yang agak berat membuatnya tidak cocok digunakan sehari-hari. (Iqra/DC/Dok. Posterize/Freedigitalphotos)