FAMILY & LIFESTYLE

Makan 10 Porsi Buah dan Sayur Mencegah Kematian Dini



Para ilmuwan di Imperial College London telah menemukan, bahwa orang dewasa harus benar-benar makan 10 buah buah atau sayuran setiap hari jika mereka ingin menurunkan risiko kematian dini.

"Kami ingin menyelidiki berapa banyak buah dan sayuran yang perlu Anda makan untuk mendapatkan perlindungan yang maksimal terhadap penyakit dan kematian dini," kata Dr Dagfinn Aune, penulis utama penelitian dari School of Public Health.

Studi ini menemukan bahwa makan hingga 800 gram buah dan sayuran sehari, yang setara dengan 10 porsi dikaitkan dengan penurunan 31% kematian dini, dengan penurunan risiko penyakit jantung, stroke, penyakit jantung dan kanker.

Namun, mereka juga menyimpulkan bahwa tidak semua buah dan sayuran diciptakan dengan khasiat yang sama. Untuk mengurangi kemungkinan kanker, Anda harus makan sayuran atau buah berwarna hijau, kuning, dan merah. Sementara itu, apel dan pir, jeruk dan sayuran berdaun hijau yang terbaik untuk mencegah penyakit jantung dan stroke. Nah, saatnya mulai rutin mengonsumsi buah dan sayur yang Moms! (Seva/HH/Dok. freedigitalphoto)