BABY

5 Tips Agar Ibu Nyaman Menyusui di Perjalanan



Bagi Moms, rumah tentu menjadi tempat yang paling nyaman untuk menyusui Si Kecil. Tapi bagaimana bila suatu ketika Anda sedang di perjalanan, apakah tetap bisa menyusui dengan nyaman? Ya, Anda dan Si Kecil dapat menikmati perjalanan yang menyenangkan tanpa terganggu proses menyusui. Menyusui bukan berarti Anda harus selalu berdiam di rumah dan menghindari bepergian.

Nah, agar sukses memberikan ASI dalam perjalanan, simak tips berikut:


1. Persiapkan segalanya
Tiga atau dua hari sebelum bepergian, Anda sudah harus menyiapkan peralatan menyusui. Antara lain apron, handuk, breastpad, tisu, air mineral, dan lain-lain. Gunakan pakaian berkancing dan mudah menyerap keringat agar Anda lebih nyaman saat menyusui. Selain itu, persiapkan jadwal menyusui sebaik mungkin.


2. Cari tempat yang nyaman
Bepergian dengan mobil pribadi akan lebih memudahkan Anda menyusui Si Kecil. Selain menyusui di dalam mobil, Anda dapat berhenti di suatu tempat yang nyaman untuk menyusui. Namun, apabila bepergian dengan pesawat terbang, susui Si Kecil sebelum naik pesawat. Saat ini telah tersedia nursery room yang cukup nyaman di setiap bandara.


3. Penuhi kebutuhan cairan
Jangan lupa memenuhi kebutuhan cairan sebelum menyusui. Anda harus cukup minum agar produksi ASI lancar. Selalu sediakan air mineral atau jus dan buah-buahan selama dalam perjalanan.


4. Banyak istirahat
Karena menyusui cukup menguras energi maka sering-seringlah beristirahat di dalam perjalanan. Selain itu, penuhi nutrisi dengan mengonsumsi makanan yang bergizi.


5. Ciptakan kenyamanan untuk Si Kecil
Kondisi yang nyaman akan membuat bayi berselera menyusu. Saat Anda bepergian dengan mobil, nyalakan AC agar bayi tidak kepanasan dan putarkan lagu kesukaannya.

Memerah ASI
Selain menyusui langsung, Anda juga bisa memerah ASI dalam perjalanan. Bawa perlengkapan memerah seperti pompa ASI, wadah penyimpanan ASI, kotak pendingin, ice gel dan lain-lain. Apabila Anda bepergian dengan pesawat, cari informasi tentang aturan membawa ASI perah ke kabin. Beberapa maskapai memperlakukan ASI perah sama seperti obat-obatan sehingga bisa dibawa ke kabin dalam jumlah berapapun. Namun, ada pula maskapai penerbangan yang membatasinya. Apabila membawa ASI perah dalam bagasi, jangan lupa melaporkannya kepada petugas agar diberi tanda FRAGILE.

Nah, selamat bepergian Moms dan tetap bisa menyusui Si Kecil dengan nyaman! (Meiskhe/HH.dok.Pexels)