Bagi para ibu bekerja, dilema pemberian ASI tentu menjadi masalah bagi Anda. Jika Anda salah satunya, maka Anda tidak sendiri, Moms. Menurut data Badan Pusat Statistik tahun 2016, jumlah pekerja wanita hampir setara dengan pekerja pria, yaitu sebesar 40% dari seluruh angkatan kerja. Itu artinya, banyak pula wanita yang baru melahirkan dan sudah dihadapkan dengan dilema harus kembali bekerja, namun tetap ingin memberikan ASI bagi Si Kecil. Kalau sudah begitu, solusinya adalah memerah ASI di kantor. Namun untuk dapat melakukannya, dibutuhkan manajemen ASIP yang baik. Tentunya, dengan bantuan berbagai peralatan penunjang yang tepat.
Pemilihan botol susu yang sempurna juga sangat krusial. Awas! Botol susu yang tidak tepat bisa membuat Si Kecil bingung puting lho, Moms. Untuk mencegah bingung puting, sebaiknya Anda memberikan Si Kecil botol susu dengan ujung dot yang menyerupai payudara ibu, seperti botol dari Philips Avent Natural 2.0. Botol terbaru dari Philips Avent ini memiliki desain ulir spiral, yang memudahkan pergerakan lidah Si Kecil.
Materi dotnya juga sudah diperbarui dengan bahan silikon lembut yang lebih nyaman dan awet. Tekstur dot ini juga sangat halus seperti kulit. Dengan begitu, baik pasangan, keluarga, dan orang-orang terdekat dapat memberikan ASI untuk anak Anda dengan nyaman, karena bentuk dot sudah disesuaikan dengan kebutuhan Si Kecil.
Botol Natural 2.0 ini juga memiliki sistem anti kolik, yaitu sistem untuk mengalirkan udara ke dalam botol, bukan ke perut anak. Sistem itu efektif mencegah Si Kecil dari kolik atau kembung, Moms. Selain itu, botol susu Philips Avent juga memiliki leher botol yang lebar, sehingga memudahkan perlekatan secara alami. Bentuk botolnya juga ergonomis, yang membuatnya mudah digenggam dan nyaman digunakan dari segala arah. Selamat memberikan ASI ekslusif, Moms! (Tiffany/HH/Dok. Philips Avent)