TODDLER

5 Cara Menyenangkan untuk Ajarkan Disiplin pada Anak



Moms, semua orangtua tentu ingin buah hatinya tumbuh menjadi anak yang bahagia. Nah, salah satu ciri anak yang bahagia adalah kemampuannya dalam mengontrol diri. Nah, untuk memiliki kemampuan kontrol diri, Si Kecil harus terbiasa hidup disiplin. Dengan disiplin, Si Kecil akan lebih mudah menyelesaikan berbagai tantangan dalam hidupnya. Oleh karena itu, kedisiplinan wajib dimasukkan ke dalam daftar pembentukkan soft skill sejak dini, ya Moms. Agar prosesnya lebih mudah dan menyenangkan, yuk lakukan 5 cara berikut ini!

1. Jadikan Rutinitas
Untuk membentuk karakter disiplin, anak membutuhkan rutinitas. Cobalah Moms susun kegiatan-kegiatan yang perlu dilakukan Si Kecil setiap pagi, siang dan malam. Lalu, buatlah aturan serta memberikan konsekuensi yang jelas. Hal ini akan menuntunnya untuk membuat keputusan-keputusan yang baik dalam hidup.


2. Membuat Bagan Kegiatan yang Kreatif
Daripada menyuruh-nyuruh anak melakukan berbagai kegiatan apalagi dengan cara memaksa, cobalah gunakan cara yang menyenangkan. Misalnya, Moms bisa membuatkan bagan kegiatan Si Kecil. Moms dapat memajang gambar tokoh favorit Si Kecil yang sedang melakukan suatu kegiatan. Atau, bisa juga memajang fotonya sendiri saat melakukan rutinitasnya. Ini akan membantu Si Kecil untuk mengingat kegiatan rutinnya sehari-hari!

3. Berikan Penjelasan
Ini juga tak kalah penting. Moms perlu menjelaskan alasan dibalik pentingnya menaati jadwal kegiatan yang sudah dibuat. Uraikan apa saja konsekuensi yang akan dihadapinya jika melanggar aturan tersebut. Bahwa rencana rutinitas yang sudah disusun akan menjadi berantakan.


4. Puji dan Beri Hadiah
Memberi pujian ketika ia berhasil menyelesaikan tugas sekolah sesuai jadwal, akan memicu Si Kecil untuk mengulangi kebiasaan baik tersebut. Selain pujian, Moms bisa memberikan penghargaan agar ia bertambah semangat. Pastinya tidak harus berupa reward yang menguras kantong. Penghargaan dapat diberikan melalui hal sederhana, seperti stiker 'keren' untuk ditempel pada baju atau kamarnya.

5. Jadilah Contoh
Jangan salahkan Si Kecil bila ia belum disiplin, kalau misalnya Moms masih memilih untuk menonton TV dibanding mencuci piring kotor yang sudah menumpuk! Anak-anak belajar dari apa yang dilihat, terlebih dari orangtuanya. Jadilah contoh baginya, dengan tetap menaati peraturan dan memilih kegiatan yang perlu diutamakan! (Claudia/HH/dok.Freepik)