TODDLER

6 Rekomendasi Toilet yang Nyaman untuk Anak



Moms, Si Kecil sudah mulai belajar pipis dan pup di toilet?. Nah, agar proses buang air kecil dan air besar semakin menyenangkan, Anda dapat memilih toilet untuk Si Kecil dengan tampilan yang menggemaskan. Berikut rekomendasi toilet untuk anak:

a. My Carry Potty Motif Cow


Toilet training yang didesain compact & unik dalam tema sapi ini dapat membuat anak tertarik untuk berlatih buang air kecil. Anda juga dapat membawanya karena memang didesain untuk dibawa kemana saja dengan penutup yang rapat sehingga tidak mudah bocor. Harga Rp 375.000. Beli disini. (Dok. blibli.com)


b. Fisher Price Royal Step Stool Potty


Fisher Price juga mengeluarkan potty training yang multifungsi. Selain untuk buang air kecil dan air besar, Fisher Price Royal Step Stool Potty ini bila ditutup juga dapat digunakan sebagai penyangga saat Si Kecil hendak duduk di toilet dewasa. Harga Rp 389.900. Beli disini. (Dok. orami.co.id)

c. BabySafe UF002 Training Potty


Training potty yang dapat membantu anak dalam peralihan dari pampers menuju buang air secara mandiri. Menggunakan bahan polypropylene (PP) BPA Free, toilet ini mudah sekali untuk dibersihkan. Dilengkapi dengan alas anti-slip yang membuat potty tidak mudah bergeser, sehingga aman saat digunakan Si Kecil. Harga Rp 243.000. Beli disini. (Dok. blibli.com)


d. Summer Infant My Size Potty


Anda pasti gemas dengan potty training yang satu ini. Didesain menyerupai toilet orang dewasa, Summer Infant My Size Potty ini dilengkapi dengan toilet handlenya yang mengeluarkan flushing sounds, sehingga dapat melatih Si Kecil menggunakan toilet pada umumnya. Di bagian depannya terdapat clip on splash guard, untuk melatih anak laki-laki buang air kecil agar tidak muncrat kemana-mana. Harga Rp 650.000. Beli disini. (Dok. birdsnbees.co.id)


e. Rotho Toilet Seat Oops


Anda juga dapat melatih langsung menggunakan toilet dengan toilet dewasa. Rotho Toilet Seat Oops dapat menjadi pilihan yang menarik agar Si Kecil dapat duduk dengan nyaman. Rotho Toilet ini bisa sesuaikan dengan toilet orang dewasa. Toilet ini juga disertai dengan anti slip yang menurunkan risiko toilet bergerak-gerak karena licin. Harga Rp 369.000. Beli disini. (Dok. mothercare.co.id)

f. Tossig

Dudukan toilet dari Ikea ini memang didesain dengan sangat simple. Lengkungan dan tepian empuk, membuat Si Kecil nyaman saat duduk. DItambah lagi dengan bahan anti-slip di bagian bawah sehingga membuat Si Kecil duduk dengan stabil tanpa takut bergerak dan terjatuh. Harga Rp 99.900. Beli disini. (Dok. ikea.com)

Nah, selamat memilih toilet yang menarik untuk anak! (Seva/HH/Dok. ikea.com)