Musisi dan vokalis grup musik Nidji, Giring Ganesha, atau yang lebih dikenal dengan panggilan Giring Nidji, baru saja dikaruniai anak keempat pada 28 Mei lalu. Bayi lelaki yang lahir tersebut diberi nama Abraham Zhafir Ganesha. Ia pun membagikan kabar gembira ini melalui akun Instagram pribadinya, @giring. Tak lupa, Giring juga menjelaskan arti dari nama Si Kecil.
Bagi ayah empat anak ini, nama Abraham Zhafir Ganesha memiliki makna agar anaknya siap berpetualang di dunia ini. Abraham diambil dari tokoh penting AS, Abraham Lincoln. Zhafir berarti pemenang, dan nama ini diberikan oleh ulama Mohammad Quraish Shihab. Sedangkan Ganesha adalah nama keluarga dari Giring.
Pada satu kesempatan, pasangan Giring dan Cynthia Riza yang sedang berbahagia ini menceritakan perjalanan mereka menyambut Si Kecil. Cynthia bercerita bahwa ia telah merasakan sejak Jumat (25/5) lalu. Melihat hal itu, Giring pun memutuskan cuti dari kantornya demi menemani sang istri melahirkan.
Kontraksi pun dirasakan Cynthia sejak Minggu sore, yang sempat dibantu dengan induksi. Dan pada tengah malam, proses persalinan pun berjalan dengan lancar. Bayi Abraham lahir sehat dengan berat 2,990 gram dan tinggi 48 cm.
Melihat perjuangan sang istri saat proses melahirkan membuat Giring turut merasakan sakit yang Cynthia alami. Karena alasan ini, ia pun memutuskan hanya memiliki empat anak saja dan melakukan vasektomi.
“Saya juga sudah komitmen, habis (kelahiran anak keempat) ini sudah tutup pabrik, saya mau divasektomi, disteril,” ujar Giring dalam jumpa pers di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (29/5).
Giring merasa dengan melakukan vasektomi, ia tidak harus melihat istrinya menahan rasa sakit yang teramat saat melahirkan. Selain itu, ia juga ingin agar keempat anaknya bisa merasakan kasih sayang yang sama dari kedua orangtuanya. (Vonia Lucky/SW/Dok. Instagram)