Type Keyword(s) to Search
TODDLER

Kuis: Apa Jenis Picky Eater yang Dialami Anak Anda?

Kuis: Apa Jenis Picky Eater yang Dialami Anak Anda?

Kekhawatiran orang tua muncul ketika Si Kecil mulai sulit untuk makan atau memilih makanan yang ia sukai saja. Kesulitan makan pada balita atau biasa disebut picky eating ini memang sesuatu hal yang lazim. Biasanya, situasi ini muncul ketika anak sudah mulai usia prasekolah.

 

Profesor Soo-Yeun Lee dari University of Illinois, Amerika Serikat, mengatakan bahwa kemampuan oral beberapa anak memang belum berkembang. Hal ini menyebabkan ia suka makan makanan yang mudah ditelan dan sangat memilih makanan.

 

Prof. Soo-Yeun dan rekannya meneliti mengenai balita picky eater dan menemukan 4 jenis utama dari perilaku ini. Masing-masing tipe menggambarkan permasalahan yang berhubungan dengan kegiatan makan. Meskipun begitu, umumnya anak memiliki kombinasi dari beberapa jenis picky eater ini. Jika Anda merasa Si Kecil termasuk picky eater, temukan jenisnya dengan mengisi kuis berikut ini ya, Moms.

 

Apa makanan favorit Si Kecil?

A. Roti, biskuit, dan makanan yang ‘kering’.

B. Hanya mau makan makaroni dan keju setiap hari, untuk sarapan, makan siang, dan makan malam.

C. Potongan keju. Bentuknya harus kotak, jika diberikan stik keju, ia tidak mau makan.

D. Tidak terlalu yakin, karena ia tidak terlalu suka makan.

 

Apa makanan yang tidak disukai Si Kecil?

A. Makanan berkuah.

B. Semua jenis makanan baru dan tidak dikenal olehnya.

C. Ia tidak akan makan jika tidak disajikan dalam piring favoritnya.

D. Makanan pada umumnya.

 

Bagaimana reaksinya terhadap makanan dengan bau tajam?

A. Iewww... Ia tidak akan melihat, apalagi menyentuhnya.

B. Selama makanan itu tidak dicampur dengan bahan makanan lain, tidak masalah baginya.

C. Sepertinya tidak masalah bagi Si Kecil, asal hal yang lain disetujuinya (misalnya makan dengan sendok yang ia inginkan).

D. Masalah bukan pada makanannya, tetapi pada kemauannya untuk makan.

 

Jika Anda memberinya kentang…

A. Ia suka kentang gorengan tetapi tidak akan menyentuh kentang tumbuk.

B. Ia akan memakannya jika dimasak dengan cara biasa.

C. Ia sangat pemilih. Walaupun suka sekali kentang goreng, jika saya berikan dalam bentuk yang berbeda, ia akan menolak. Ia juga menolak makan jika kentangnya tidak ditaruh di piring sendiri atau dicampur dengan makanan lain.

D. Menurutnya, kentang tumbuk hanya enak untuk dimainkan, bukan dimakan.

 

Ketika Anda memberi makanan yang tak pernah ia lihat sebelumnya?

A. Selama makanan tersebut tidak lembek, berkuah, berbau menyengat, ia akan memakannya.

B. Ia membenci semua jenis makanan baru.

C. Ia tidak akan membiarkan saya meletakkan makanan baru di piringnya.

D. Jika makanan ini merupakan ide atau pilihan Si Kecil, ia akan memakannya. Namun jika bukan, sama sekali tidak ada harapan.

 

Biasanya Anda memberi Si Kecil sandwich dengan roti putih. Apa yang ia lakukan ketika Anda menggantinya dengan roti gandum?

A. Tidak masalah baginya.

B. Ia akan memakannya, asalkan dipotong dengan bentuk yang biasa ia makan (segitiga atau dibuat memanjang).

C. Ia pasti menyadari ada yang salah dengan makanan tersebut sesaat setelah melihatnya.

D. Jika ini merupakan ide Si Kecil, atau ia membantu membuat sandwich tersebut, ia akan memakannya.

 

Anda memberitahu Si Kecil bahwa ini saatnya makan siang. Reaksinya?

A. Ia akan langsung duduk di highchair.

B. Ia akan meminta Anda menyajikan makanan favoritnya.

C. Ia akan melihat makanan apa yang Anda sajikan sebelum duduk manis.

D. Ia menolak karena terlalu sibuk bermain.

 

Jika Anda harus merangkum kebiasaan makan Si Kecil, apakah itu?

A. Rewel.

B. Tidak bisa ditebak.

C. Istimewa.

D. Memancing emosi.

 

Jika Moms sudah menjawab semua pertanyaan di atas, manakah jawaban yang paling banyak Anda pilih?

 

Kebanyakan A: Sensory Responder

Si Kecil memiliki kesukaan dan ketidaksukaan pada makanan berdasarkan kualitas sensori makanan tersebut. Jadi, rasa, tekstur, dan aroma makanan sangat penting baginya. Ia menyukai makanan dengan tekstur keras dan rasa manis atau asin, tetapi membenci makanan yang ‘benyek’, seperti bubur.

 

Kebanyakan B: Preferential Eater

Bisa dipastikan Anda memasak makanan yang sama untuk Si Kecil setiap hari jika ia memiliki tipe ini. Mereka hanya menyukai makanan tertentu saja dan menolak mencoba makanan baru. Ia juga tidak mau mengonsumsi makanan dengan berbagai bahan dicampur menjadi satu, misalnya sup.

 

Kebanyakan C: General Perfectionist

Si Kecil sangat spesifik dalam memilih makanan yang akan dikonsumsi dan cara makannya. Ini umum dialami oleh banyak anak dan mencakup banyak perilaku yang berhubungan dengan makanan. Mereka tidak mau mengonsumsi makanan dengan tekstur tertentu dan bisa sangat pemilih mengenai makanan yang diletakkan di piringnya.

 

Kebanyakan D: Behavioral Responder

Anak dengan tipe ini bukanlah pemilih dalam hal makanan. Mereka adalah anak yang sebenarnya susah diatur untuk duduk dan makan. Si Kecil akan lebih memilih untuk bermain dibanding makan, bahkan tatapan matanya kosong dan tidak tertarik pada makanan yang disajikan. Anak biasanya akan diam jika memiliki rutinitas tertentu saat makan, seperti menonton kartun. (M&B/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)