Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Selain Enak, 3 Minuman Ini juga Sehat untuk Si Kecil

Selain Enak, 3 Minuman Ini juga Sehat untuk Si Kecil

Bukan hanya makanan sehat yang harus dikonsumsi Si Kecil, ia pun perlu minum minuman yang sehat, Moms. Seperti apa minuman sehat untuk Si Kecil? Tentu saja susu dan air putih adalah minuman terbaik bagi Si Kecil. Selain kedua minuman tersebut, ada minuman sehat lainnya. Simak penjelasannya di bawah ini, ya.

1. Air Putih

Air putih termasuk minuman sehat untuk Si Kecil. Mengapa? Tidak hanya bebas kalori, air putih juga tidak mengandung pemanis dan bisa juga menjadi pelepas dahaga. Sangat penting bagi orang tua untuk membiasakan  anak mengonsumsi air putih, karena jika Si Kecil terbiasa minum minuman yang mengandung pemanis, Si Kecil akan berpikir bahwa semua minuman harus manis. Tidak hanya itu saja, jika Si Kecil terbiasa mengonsumsi air putih giginya jadi tidak gampang rusak.



2. Susu

Tahukah Anda Moms, secangkir susu mengandung 300 mg kalsium yang bisa memberikan kontribusi besar bagi pertumbuhan tulang? Yup, susu adalah minuman sehat yang wajib dikonsumsi Si Kecil. Jika diminum setiap hari, susu dapat menguatkan tulang dan mencegah osteoporosis. Ada berbagai macam varian rasa yang bisa Anda berikan pada Si Kecil Moms, mulai dari vanilla, strawberry, hingga cokelat.



3. Jus

Jus juga termasuk minuman sehat untuk Si Kecil. Namun menurut situs kidshealth.org bila Si Kecil menyukai jus, Anda boleh memberikan ia jus buah murni, fresh from the oven ya, Moms. Adapun rekomendasi aturan pemberian jus yang wajib Anda ketahui untuk diberikan pada Si Kecil adalah sebagai berikut, Moms:
0-6 bulan: cukup ASI
6-12 bulan: <120 ml jus/hari
1-6 tahun: 120-180 ml jus/hari


Moms, Take a Note!

Hindari pemberian soda pada Si Kecil karena akan merusak gigi dan menyebabkan obesitas. Selain itu, tidak ada nutrisi yang terkandung di dalamnya dan soda juga mengandung pemanis. Cola ataupun minuman soda lainnya juga mengandung kafein, zat yang tidak dibutuhkan oleh anak. (M&B/Mondials Anindhita/SW/Dok. Freepik)