Type Keyword(s) to Search
TODDLER

8 Ide Pesta Tahun Baru bersama Anak

8 Ide Pesta Tahun Baru bersama Anak

Pesta tahun baru bukan hanya untuk orang dewasa. Anak kecil pun bisa merayakan pesta tahun baru yang sudah tentu tidak kalah serunya. Moms bisa merancang pesta tahun baru untuk Si Kecil agar ia memiliki kenangan yang tak terlupakan di pengujung tahun ini. Mau tahu apa saja ide pesta tahun baru untuk Si Kecil? Berikut ini beberapa idenya, Moms.


1. Pesta Balon

Hiasi rumah anda dengan balon. Moms bisa menaruh balon di beberapa sisi rumah atau bisa juga taruh balon di langit-langit rumah. Minta Si Kecil untuk menuliskan resolusinya di tahun depan pada kertas, lalu masukan kertas resolusi tersebut ke dalam balon, lalu pompa balonnya dan ikat dengan pita. Ketika pergantian tahun tiba lepaskan balon tersebut ke udara. Si Kecil pasti senang melihat balon yang beterbangan bebas.


2. Pesta Piyama

Tidak ada salahnya mengadakan pesta piyama di tahun baru. Agar semakin seru, ajak juga teman-teman Si Kecil ikutan. Moms bisa memasang tenda kecil untuknya dan teman-temannya, dan biarkan mereka bermain. Untuk anak perempuan, bisa juga ditambahkan kegiatan make over agar semakin menyenangkan.


3. Pesta Kolam Renang

Kebanyakan anak-anak suka bermain air. Bagi Moms yang mempunyai kolam renang di rumah, mengadakan pool party adalah ide yang bagus. Anda bisa penuhi kolam renang dengan bola-bola kecil, ban renang karakter lucu, dan siapkan popcorn untuk snack Si Kecil dan teman-temannya.


4. Buat Games Seru

Anda bisa membuat games seru di tahun baru yang mudah dimainkan Si Kecil. Misalnya, sembunyikan jam alarm di sudut rumah, lalu berikan ia waktu 5 menit untuk mencarinya. Jangan lupa siapkan hadiah jika ia berhasil menemukan jam tersebut. Games lainnya yaitu tebak resolusi. Ketika teman-teman Si Kecil sampai di rumah Anda, minta mereka menuliskan resolusinya di sebuah kertas. Pada saat games dimulai salah satu kertas resolusi akan dibacakan, dan biarkan Si Kecil dan teman-temannya menebak siapa yang menulis resolusi tersebut. Wah, pasti seru!


5. Hitung Mundur Tahun Baru Lebih Awal

Si Kecil memiliki waktu tidur lebih awal dari orang dewasa. Karena itu, ubahlah jam menjadi lebih cepat, sehingga Si Kecil tetap bisa menghitung pergantian tahun baru tanpa mengganggu waktu tidurnya. Misalnya ubah jarum jam ke angka 12 meski waktu sedang menunjukan pukul 9 malam. Jangan lupa berikan terompet, topi pesta, dan confetti agar pergantian tahun Si Kecil lebih meriah.


6. Buat Countdown Cake

Biarkan Si Kecil membantu Anda menghiasi kue dengan gambar angka. Tiap jamnya Si Kecil boleh memakan kue bergambar angka tersebut sesuai jam yang sedang berlangsung. Misalnya ketika waktu menunjukan pukul 9, Si Kecil memakan kue yang bergambar angka 9.


7. Dekorasi Ulang Pohon Natal

Karena perayaan Natal dan tahun baru berdekatan, bagi anda yang masih mempunyai pohon Natal, anda bisa ubah dekorasi pohon sesuai tema tahun baru dengan Si Kecil. Pasang pernak-pernik tahun baru, misalnya ornamen terompet kecil, pita, bola kecil warna-warni, dan hiasan mengilat lainnya.


8. Buat Photo Booth

Dengan segala pernak-pernik tahun baru yang Si Kecil kenakan, pasti anda tidak mau kelewatan untuk minta ia berfoto dengan teman-temannya. Membuat sendiri photo booth sesuai tema tahun baru dan taruh di sisi rumah juga bisa anda lakukan agar foto di album tahun baru nanti semakin menarik. Potret gaya Si Kecil dan teman-temannya dengan ekspresi kegembiraan tahun baru. (Vonda Nabilla/SW/Freepik)