Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Tips Sehat dan Cantik dengan Pijat Wajah

Tips Sehat dan Cantik dengan Pijat Wajah

Seperti bagian tubuh lainnya, otot wajah juga bisa mengalami ketegangan Moms, sehingga dapat menyebabkan berbagai keluhan penyakit, seperti sakit kepala dan sulit tidur.

Anda bisa mengatasinya dengan melakukan pijat wajah. Tak hanya untuk kesehatan, pijat wajah juga bermanfaat untuk kecantikan, yaitu mencegah keriput dan menjaga wajah tetap kencang. Anda pun dapat melakukan pijat wajah sendiri di rumah.


Cara Pijat Wajah

Berikut ini caranya, Moms.

1. Efflurage, yaitu gerakan mengusap di seluruh wajah, dimulai dari dagu, pipi, kelopak mata, sampai ke kening dengan menggunakan kedua telapak tangan.

2. Lakukan gerakan mengusap daerah sekitar mata dengan mengusapnya dari arah kelopak mata ke telinga.

3. Lakukan gerakan spider, yaitu gerakan menarik dengan jari telunjuk dan jari tengah pada kedua pangkal hidung.

4. Dilanjutkan dengan gerakan memutar di sekitar tulang pipi dengan keempat jari yang direkatkan.

5. Kemudian, buat gerakan memutar lagi di sekitar pipi dengan menggunakan jari-jari.

6. Tekan 7 titik dengan kedua jari telunjuk, dimulai dari dagu, ujung bibir, antara bibir atas dan hidung, cuping hidung, bagian tulang di atas cuping hidung, pangkal hidung, dan sudut mata bagian luar.


Yang Perlu Diperhatikan

Dos:

• Wajah harus dalam keadaan bersih tanpa kosmetik.

• Gunakan losion, krim, atau gel yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Kulit wajah kering disarankan menggunakan oil atau krim, kulit cenderung berjerawat bisa menggunakan gel, dan kulit normal menggunakan oil wajah. Pilihan oil, gel, atau krim yang tepat sangat bermanfaat dalam menjaga keelastisan kulit karena mampu menutrisi kulit.

Don'ts:

• Memijat terlalu keras karena dapat menimbulkan lebam.

• Memijat daerah kulit dengan luka terbuka.

• Jangan dilakukan lebih dari 1 jam. Waktu terbaik adalah 20-45 menit. (M&B/SW/Dok. Freepik)