Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Fakta Jus Konsentrat

Fakta Jus Konsentrat

Pernahkah Anda bertanya-tanya tentang jus buah kemasan yang dijual di supermarket dengan label "jus buah konsentrat"? Ya, jus buah konsentrat bisa juga disebut dengan "jus buatan" yang dibuat melalui beberapa proses berikut.

 

  1. Cairan diambil dari buah.
  2. Jus tersebut dipanaskan lalu dicampur dengan air, sementara kandungan buah padat yang tertinggal berkisar 60-70 persen, yang kebanyakan berisi gula. Beberapa vitamin dan aromanya pun hilang.
  3. Biasanya konsentrat buah lain bisa dicampur ke dalamnya, kemudian ditambahkan air. Hasil barunya, produk yang dicairkan mengandung 10-15 persen bahan padat, yang rasanya mirip jus segar.
  4. Jus tersebut kemudian dipasteurisasi untuk membunuh kuman.
  5. Beberapa jenis vitamin, seperti vitamin C, bisa ditambahkan, juga bahan pengawet agar jus tahan lama. Bahan pengawet sulfat sering digunakan dalam produk rasa anggur, udang, dan buah kering. Penggunaan bahan pengawet berlebih dapat menyebabkan rasa mual dan sakit kepala pada orang yang peka terhadap bahan-bahan kimia, serta dapat memicu serangan asma. (Gita/DMO/Dok. Freedigitalphotos)